DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH KUALITAS PELAYANAN UMUM TERHADAP KEPUASAN PEMUSTAKA (STUDI PADA DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN PROVINSI KALIMANTAN SELATAN)
PENGARANG:REVILDA SHALSHABILLA ARDHYANI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-07-27


Perpustakaan memiliki kewajiban untuk memenuhi kebutuhan informasi dan memberikan pelayanan yang baik agar dapat memuaskan harapan para pemustaka. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan merupakan hasil intregasi eks Perpustakaan Nasional Provinsi Kalimantan Selatan. Perpustakaan ini memberikan pelayanan yang meliputi layanan deposit, layanan sirkulasi, layanan referensi, layanan OPAC, layanan story telling, layanan Kerjasama, layanan pelatihan, layanan mobil keliling dan layanan audio – visual dengan menggunakan sistem layanan terbuka (open access). Pelayanan dan fasilitas perpustakaan yang lengkap dan memadai harus diwujudkan agar pelayanan mampu mencapai kepuasan pemustaka. Namun, masalah perpustakaan sering dikaitkan dengan “ketiadaan” fasilitas yang diberikan, salah satunya pelayanan umum. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk memunjukkan bahwa pengaruh kualitas pelayanan umum terhadap kepuasan pemustaka. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menganalisis 5 indikator kualitas pelayanan sebagai variabel X dan 9 indikator kepuasan pengunjung sebagai variabel Y. Dalam 2 kriteria responden berbeda yaitu, pelajar dan mahasiswa dengan jumlah 540 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada pengujian dengan kriteria pelajar didapat nilai variabel X memperoleh skor 86% dengan kategori Sangat Baik sedangkan variabel Y memperoleh skor 87% dengan kategori Sangat Baik. Pada pengujian dengan kriteria mahasiswa didapat variabel X memperoleh skor 88% dengan kategori Sangat Baik. Pada variabel Y memperoleh skor 88% dengan kategori Sangat Baik. Maka data penelitian kualitas pelayanan umum terhadap kepuasan pemustaka Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Kalimantan Selatan Berpengaruh.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI