DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGEMBANGAN BUKU ILMIAH POPULER KEANEKARAGAMAN ZINGIBERACEAE DI DESA BARIMBUN KABUPATEN TABALONG SEBAGAI BAHAN PENGAYAAN MATA KULIAH PHANEROGAMAE
PENGARANG:KHOIRUNNISA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-07-28


Pengembangan buku ilmiah populer dengan potensi lokal diyakini dapat mendukung sumber belajar berbasis potensi lokal. Buku ilmiah populer disusun sebagai sumber belajar untuk bahan pengayaan sub class Zingiberidae pada mata kuliah Phanerogamae. Dikenal sebagai keluarga jahe-jahean, Zingiberaceae banyak digunakan di Asia Tenggara, khususnya Indonesia karena rasanya yang unik, daya tarik hias, dan nilai obatnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan keanekaragaman spesies dari Zingiberaceae di Desa Barimbun Kabupaten Tabalong dan mendeskripsikan kesesuaian, kelayakan serta keterbacaan hasil pengembangan buku ilmiah populer Keanekaragaman Zingiberaceae di Desa Barimbun Kabupaten Tabalong. Metode penelitian yang digunakan penelitian dan pengembangan (R&D) dengan mengacu pada model pengembangan 4D (Thiagaradjan, 1974). Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh 7 spesies yang terdiri dari genus Amomum, Alpinia, Curcuma, Zingiber dan Kaempferia. Hasil uji kesesuaian dinyatakan sangat sesuai dengan nilai 4,5. Hasil uji kelayakan dinyatakan sangat layak dengan nilai 4,3. Hasil uji keterbacaan oleh mahasiswa dinyatakan sangat baik dengan nilai 4,5.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI