DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANAK YANG TELAH KAWIN SEBAGAI KORBAN TINDAK PIDANA KEKERASAN SEKSUAL (STUDI PUTUSAN PENGADILAN NEGERI KOTO BARU NOMOR: 67/PID.SUS/2014/PN.KBR)
PENGARANG:Desrina Hidayati
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-08-08


Desrina Hidayati. Juni 2023. ANAK YANG TELAH KAWIN SEBAGAI KORBAN TINDAK PIDANA KEKERASAN SEKSUAL (STUDI PUTUSAN PENGADILAN NEGERI KOTO BARU NOMOR: 67/PID.SUS/2014/PN.KBR). Skripsi, Program Sarjana Program Studi Hukum Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat, 51 halaman. Pembimbing Utama: Dr. Mulyani Zulaeha, S.H., M.H., dan Pembimbing Pendamping: Dr. Hj. Noor Hafidah, S.H.,M.Hum.

 

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengkaji mengenai kedudukan anak dalam putusan serta mengkaji tepat atau tidaknya putusan hukuman yang dijatuhi hakim, dimana studi putusan pengadilan ini merupakan Penelitian hukum normatif dengan tipe penelitian doktrinal, pengumpulan bahan hukum dilakukan dengan menginventarisasi peraturan perundang-undangan bahan kepustakaan yang terkait dengan pembahasan penelitian melalui  analisis Putusan Pengadilan Negeri Koto Baru Nomor: 67/Pid.Sus/2014/PN.Kbr.

 

Berdasarkan Putusan Pengadilan Koto Baru yang menganggap kedudukan anak yang telah kawin dalam Putusan Pengadilan Negeri Koto Baru Nomor: 67/Pid.Sus/2014/PN.Kbr sebagai orang dewasa  karena hakim mempertimbangkan status korban yang sudah pernah melangsungkan pernikahan sebelumnya sehingga kemudian menerapkan undang-undang penghapusan kekerasan dalam rumah tangga namun berdasarkan analisis  peneliti, peneliti menganggap bahwa kedudukan korban dalam perkara ini adalah seorang anak hal ini didasarkan pada definisi anak dalam undang-undang perlindungan anak dimana korban masih dikategorikan sebagai subjek perlindungan dari undang-undang perlindungan anak, sehingga peneliti menganggap putusan ini kurang tepat dikarenakan berdasarkan asas lex specialis derogat legi generalis maka pengaturan mengenai anak haruslah menggunakan undang-undang perlindungan anak.  

 

 

Kata kunci (keyword): anak, anak yang telah kawin, kedudukan anak

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI