DIGITAL LIBRARY



JUDUL:DEMOKRASI DELIBERATIF: ANALISIS PEMANGKU KEPENTINGAN DAN RUANG PUBLIK PADA MUSYAWARAH PERENCANAAN PEMBANGUNAN DESA DI DESA KUPANG NUNDING KECAMATAN MUARA UYA KABUPATEN TABALONG TAHUN 2022-2023
PENGARANG:VIVI DIAH AMILIA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-08-09


Abstrak

Vivi Diah Amilia. 1910413220015. Demokrasi Deliberatif: Analisis Pemangku Kepentingan dan Ruang Publik Pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa di Desa Kupang Nunding Kecamatan Muara Uya Kabupaten Tabalong Tahun 2022-2023. Dibimbing oleh Siti Mauliana Hairini.

 Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui penggunaan demokrasi deliberatif dalam meningkatkan keseimbangan dan kesetaraan dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan desa di Desa Kupang Nunding Kecamatan Muara Uya Kabupaten Tabalong Tahun 2022-2023.

  Penelitian ini merupakan penelitian campuran (mixed methods) dengan metode campuran sekuensial/bertahap (sequential mixed methods). Responden penelitian ini adalah Kepala Desa Kupang Nunding beserta aparatur desa, Kepala Badan Permusyawaratan Desa (BPD) beserta anggota, Tim penyusun Rencana Kerja Pemerintah Desa, Ketua RT, dan masyarakat desa Kupang Nunding. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan yaitu analisis data kualitatif-kuantitatif bertahap. Teori yang digunakan adalah teori ruang publik Jurgen Habermas yaitu: Ruang Publik Membutuhkan Sebuah Forum, Ruang Publik Memuat Argumen dan Pandangan, Ruang Publik Bertugas Mengawasi Kebijakan Pemerintah.

  Hasil penelitian Demokrasi Deliberatif: Analisis Pemangku Kepentingan dan Ruang Publik Pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa di Desa Kupang Nunding Kecamatan Muara Uya Kabupaten Tabalong Tahun 2022-2023 dapat diperoleh menggunakan teori ruang publik menurut Habermas. Hasilnya adalah pentingnya ruang publik sebagai forum untuk menyampaikan dan mendiskusikan argumen dan pandangan secara terbuka. Fokusnya adalah pada pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) di desa Kupang Nunding. Musrenbangdes menjadi wadah partisipatif bagi pemerintah desa dan masyarakat untuk merencanakan pembangunan desa dengan mempertimbangkan pandangan yang relevan. Musrenbangdes merupakan mekanisme penting dalam menyelesaikan masalah dan merencanakan pembangunan desa di Desa Kupang Nunding. Melalui partisipasi aktif masyarakat dan pemerintah, Musrenbangdes membahas berbagai isu dan mencapai kesepakatan untuk proyek prioritas. Proses deliberatif dalam Musrenbangdes di Desa Kupang Nunding memberikan kontribusi pada debat kebijakan yang lebih luas dan meningkatkan partisipasi masyarakat. Secara keseluruhan, Musrenbangdes efektif dalam menyelesaikan masalah dan merencanakan pembangunan desa yang sesuai dengan aspirasi masyarakat

  

Kata Kunci: Ruang publik, Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes),Deliberatif

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI