DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS VEGETASI HUTAN MANGROVE DI KAWASAN TAMAN WISATA ALAM PULAU BURUNG DESA PULAU PANJANG KABUPATEN TANAH BUMBU
PENGARANG:AITA NASYA AGNA DEWI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-08-14


Hutan mangrove adalah hutan pantai atau estuaria yang dipengaruhi oleh pergerakan pasang surut kombinasi air dan laut, tergenang pada saat air pasang dan bebas dari genangan pada saat air surut, dan komunitasnya toleran terhadap garam. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis jenis vegetasi yang ada dengan menggunakan INP dan menghitung indeks keanekaragaman jenis pada blok rehabilitasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode jalur berpetak sistematis dengan penentuan titik awal secara purposive sampling. Panjang jalur pengamatan adalah 100 m dengan ukuran petak pengamatan 20 m × 20 m yang meliputi tingkat pertumbuhan semai, pancang, tiang dan pohon. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menyatakan bahwa jenis yang mendominasi pada blok penelitian adalah bakau laki (Rhizophora apiculata), bakau bini (Rhizophora mucronata), dan api-api (Avicennia marina) dengan nilai H’ > 3 yang dikategorikan keanekaragaman jenisnya melimpah.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI