DIGITAL LIBRARY



JUDUL:TINDAK PIDANA PENCURIAN DATA PRIBADI MELALUI MEDIA SOSIAL
PENGARANG:ALVINA FLORENSIA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-09-14


FLORENSIA, ALVINA. 2023. “Tindak Pidana Pencurian Data Pribadi
Melalui Media Sosial”. Program Magister Ilmu Hukum, Program
Pascasarjana, Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing Utama : Dr.
H. Ahmad Syaufi, S.H., M.H. dan Pembimbing Pendamping : Dr.
Suprapto, S.H., M.H. 101 Halaman.
ABSTRAK
Kata Kunci : Pidana, Pencurian Data, Media Sosial.
Tujuan penelitian tesis yang berjudul Fungsi Tindak Pidana Pencurian Data Pribadi
Melalui Media Sosial adalah untuk menganalisis urgensi pengaturan tindak pidana
pencurian data pribadi melalui media sosial dan untuk menganalis pengaturan delik
dan pertanggungjawaban pidana terhadap pelaku tindak pidana pencurian data
pribadi melalui media sosial. Jenis penelitian yang penulis gunakan adalah jenis
penelitian hukum normatif yaitu Penelitian mengenai tindak pidana pencurian data
pribadi melalui media sosial merupakan penelitian hukum normatif, yaitu penelitian
dengan bahan utamanya berupa peraturan perundang-undangan.
Hasil penelitian yang diperoleh adalah Pertama, pencurian data pribadi melalui
media sosial merupakan kejahatan yang mulai berevolusi sejak adanya kemajuan
teknologi digital dimana banyak hal yang dapat dilakukan melalui media sosial.
Untuk itu, pengaturan tindak pidana pencurian data pribadi melalui media sosial
saat ini sangat urgen dalam upaya melindungi data pribadi secara spesifik agar tidak
menimbulkan korban berupa kerugian materiil dan non materil akibat
penyalahgunaan data pribadi milik korban. Kedua, tindak pidana pencurian data
pribadi (identity theft) melalui media sosial sudah tertuang dalam unsur delik pada
Pasal 65 ayat (1) dan (3) Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2022 tentang
Perlindungan Data Pribadi. Dan pihak yang dapat dipertanggungjawabkan atas
tindak pidana pencurian data pribadi melalui media sosial yakni manusia dan
korporasi.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI