DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS MOTIVASI SISWA PESERTA KEGIATAN EKSTRAKURIKULER FUTSAL DI SMPN 4 KANDANGAN
PENGARANG:ALDI MULYA PUTRA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-09-27


Aldi Mulya Putra. 2023. NIM. 1810122310028. Analisis Motivasi Siswa Peserta Kegiatan Ekstrakurikuler Futsal di SMP 4 Kandangan. Skripsi. Jurusan Pendidikan Olahraga dan Kesehatan, Fakultas Keguruan Ilmu dan Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing (I) Dr. Ma’ruful Kahri, M.Pd. Pembimbing (II) Lazuardy Akbar Fauzan.S.Pd.,M.Pd

 

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui motivasi peserta dalam mengikuti ekstrakurikuler futsal di SMPN 4 Kandangan.

Metode yang digunakan penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif, dengan teknik pengambilan data melalui kuesioner dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa peserta ekstrakurikuler SMPN 4 Kandangan yang berjumlah 20 orang dengan pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh. Teknik analisa dalam penelitian ini adalah menggunakan teknik analisa statistik deksriptif.

Hasil penelitian; (1) Motivasi peserta ekstrakurikuler berdasarkan kebutuhan fisiologis di SMPN 4 Kandangan berada pada kategori tinggi dengan persentase 20%. (2) Motivasi peserta ekstrakurikuler berdasarkan kebutuhan akan rasa aman di SMPN 4 Kandangan berada pada kategori tinggi dengan persentase 21%. (3) Motivasi peserta ekstrakurikuler berdasarkan kebutuhan akan memiliki dan kasih sayang di SMPN 4 Kandangan berada pada kategori tinggi dengan persentase 17%. (4) Motivasi peserta ekstrakurikuler berdasarkan kebutuhan akan penghargaan di SMPN 4 Kandangan berada pada kategori tinggi dengan persentase 20%. (5) Motivasi peserta ekstrakurikuler berdasarkan kebutuhan akan aktualisasi diri di SMPN 4 Kandangan berada pada kategori tinggi dengan persentase 22%.

Kesimpulan dari penelitian ini adalah kebutuhan yang paling mempengaruhi motivasi peserta ekskul dalam mengikuti ekstrakurikuler futsal di SMPN 4 Kandangan adalah kebutuhan akan kebutuhan akan rasa aman dan kebutuhan aktualisasi diri. 

 

Kata Kunci: Motivasi, Siswa Peserta, Ekstrakurikuler Futsal

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI