DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS WEB PADA MATERI OBJEK IPA DAN PENGAMATANNYA KELAS VII DENGAN MODEL TUTORIAL
PENGARANG:HERDI AULIA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-10-20


Media pembelajaran interaktif adalah alat yang digunakan sebagai perantara dalam proses belajar mengajar yang bertujuan untuk mempermudah proses pembelajaran dan dapat menyampaikan materi pembelajaran dengan bantuan komputer yang memberikan respon timbal balik apa yang dikehendakinya. Model tutorial adalah bimbingan pembelajaran dalam bentuk pemberian arahan, bantuan petunjuk, dan motivasi agar para siswa belajar secara efisien dan efektif. Objek IPA dan Pengamatannya adalah satu bagian materi IPA pelajaran pada kelas VII semester 1 SMP. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis web pada pembelajaran Objek IPA dan Pengamatannya kelas VII SMP/MTs Sederajat dengan model tutorial dan mendeskripsikan kevalidan media pembelajaran interaktif berbasis web pada pembelajaran Objek IPA dan Pengamatannya kelas VII SMP/MTs Sederajat dengan model tutorial Metode di penelitian ini mempergunakan metode Research and Development dengan model ADDIE yang didalamnya hanya 4 tahapan dari 5 tahapan Model ADDIE yaitu analisis, desain, pengempangan dan evaluasi. Pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis web pada materi objek IPA dan pengamatannya menggunakan model tutorial ini dibuat menggunakan teknologi HTML, CSS, Bootstrap, JavaScript, Firebase, JSON,SweetAlert2 dan Mathjax. Adapun alat yang digunakan selama pengembangan media pembelajaran interaktif ini yaitu Visual Studio Code, Corel Draw, Adobe Premiere Pro , Figma, GitHub, Diagram.net dan VideoScribe. sebagai penunjang dalam pengembangan media pembelajaran. Penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran ini valid, karena nilai validitas materi dalam kategori sangat tinggi 96% dan nilai validitas media dalam kategori tinggi 78%. Oleh karena itu, media pembelajaran interaktif berbasis web pada materi Objek IPA dan Pengamatannya dengan model tutorial dinyatakan valid dan siap digunakan untuk uji coba.

Kata kunci: Media Pembelajaran Interaktif, Web, Objek IPA dan Pengamatannya, Model Tutorial

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI