DIGITAL LIBRARY



JUDUL:STRATEGI PENGEMBANGAN PERIKANAN SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KETAHANAN PANGAN DI DESA TAKISUNG KABUPATEN TANAH LAUT
PENGARANG:YUDISTIRA FEBRIAWAN
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-10-24


Penelitian ini bertujuan untuk mengtahui faktor internal dan faktor eksternal yang mempengaruhi ketahanan pangan Desa Takisung dan untuk mengetahui bagaimana strategi pengembangan perikanan sebagai upaya meningkatkan ketahanan pangan di desa takisung . Dalam penelitian ini metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi. Responden dalam penelitian ini adalah pelaku usaha Rumah Produksi Ikan Asin Nenek Enor, Rumah Produksi Ikan Asin Acil Bainah dan Rumah Produksi Amplang Omega Ibu Hamdanahe yang mengolah produk ikan hasil laut di Desa Takisung. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis SWOT, faktor internal analisis strategi dan faktor eksternal analisis strategi. Hasil penelitian ini diperoleh hasil bahwa strategi pengembangan perikanan dalam meningkatkan kondisi ketahanan pangan Desa Takisung menggunakan analisis SWOT didapatkan hasil pembobotan masing-masing sumbu yaitu ((0,9),(0,75)) dengan diagram SWOT berada pada kuadran I (Growth Oriented Strategy) pertemuan antara kekuatan dan peluang. Strategi yang digunakan adalah strategi SO (Strengths - Oppurtunities) yaitu terdapat ada empat : Satu, penyuluhan potensi lokal Desa Takisung sebagai pemanfaatan pangan dan mengolah produk-produk olahan perikanan beragam sebagai peningkatan ketahanan pangan Desa Takisung. Dua, menjamin ketersediaan pangan hasil tangkapan dari laut, Tiga, peningkatan prasarana untuk mendukung pangan dalam bentuk olahan ikan.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI