DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS ISI HIMBAUAN PESAN KESEHATAN DALAM FILM DOKUMENTER “ATAS NAMA DAUN”
PENGARANG:MUHAMMAD RIZAL BUSYIRI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-11-20


ABSTRAK

Muhammad Rizal Busyiri, 1910414210019, 2023,Analisis Isi Himbauan Pesan Kesehatan Dalam Film Dokumenter “Atas Nama Daun”. Dibawah bimbingan Achmad Bayu Chandrabuwono.

Film Dokumenter “Atas Nama Daun” merupakan film berjenis dokumenter. Film ini ditayangkan di platform youtube dan telah ditonton lebih dari 2 juta kali, serta sempat masuk dalam nominasi Film Dokumenter Panjang Terbaik dalam ajang FFI (Festival Film Indonesia) pada tahun 2022. Film ini menceritakan bahwa terdapat Pro dan Kontra mengenai legalitas ganja untuk medis di Indonesia. Tujuan dari penelitian ini yaitu Untuk mengetahui himbauan pesan kesehatan yang terdapat dalam Film Dokumenter “Atas Nama Daun.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan meliputi observasi, dokumentasi, dan studi literatur.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat 5 bentuk himbauan yang termuat dalam Film Dokumenter “Atas Nama Daun”, yakni himbauan rasional, himbauan emosional, himbauan ketakutan, himbauan ganjaran, dan himbauan motivasional. Himbauan Pesan Kesehatan dalam Film Dokumenter “Atas Nama Daun” didominasi oleh pesan kesehatan dengan himbauan emosional yang ditujukan kepada pemerintah Negara Indonesia bahwa agar segera melegalkan tanaman ganja dengan mengubah peraturan perundang-undangan karena terbukti ganja dapat dijadikan alternatif pengobatan berbagai penyakit.

Kata Kunci : Analisis Isi, Himbauan Pesan Kesehatan, Film Dokumenter

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI