DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENGELOLAAN SAMPAH UNTUK MITIGASI BENCANA BANJIR DI KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:SAHRUL RINALDI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-12-20


Sahrul Rinaldi, Tahun 2023, Nim.1910416310020, Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan Sampah Untuk Mitigasi Bencana Banjir Di Kota  Banjarmasin, Pembimbing Ibu Rosalina Kumalawati

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah, Bagaiamana cara pengelolaan sampah yang ada di Kota Banjarmasin dan Bagaimana tahapan dalam mitigasi bencana banjir di Kota Banjarmasin.

Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan.

Hasil Penelitian partisipasi masyarakat di Kota Banjarmasin sudah sangat bagus dimana partisipasi masyarakat dalam kategori tinggi yang didasarkan inisiatif masyarakat mengeluarkan tarif kepada petugas gerobak yang sudah mengetahui bagaimana pengelolaan sampah di tps dan juga tahu jam pembuangan di TPS selain itu juga masyarakat memberikan sangat komuikatif dalam memberi saran yang ada untukpengelolaan TPS yang lebih baik lagi. Pengelolaan sampah di Kota Banjarmasin dalam penangananya sudah sangat baik dimana Kota Banjarmasin menjadi Kota denganpenangangan dan pengurangan sampah tertinggi di Kalimantan Selatan sampah tahunan tertinggi dengan angka 144.837,84 dan 34.601.99. Kegiatan-kegiatan berbasis komuniti yang dilakukan seperti Bank Sampah, Pusat Daur Ulang, Tps3r, Gerakan Babasah, Gerakan Babasah, Gerakan Bawa Tumbler dan pengurangan knatong plastic di pusat perbelanjaan menjadi kunci keberhasilan Kota Banjarmasin dalam mengelola sampah. Tahapan dalam mitigasi bencana Banjir di Kota banjaramasin dilakukan dengan sebelum banjir, saat terjadi banjir dan pemulihan setelah banjir. Sebelum banjir di Kota Banjarmasin dilakukan dengan sosialisasi yang dilakukan ke sekolah dan kelurahan-kelurahan dan peringatan dan kesiapsiagaan dengan memberikan informasi informasi terkait kesiapsiagaan terhadap banjir. Saat terjadi banjir di Kota Banjarmasin melakukan tahapan koordinasi saat terjadi banjir dan himbauan saat terjadi banjir dengan tujuan memberitahukan titik pengungsian, posko Kesehatan dan posko keamanan. 

 

Kata Kunci : Partisipasi Masyarakat, Pengelolaan Sampah, Mitigasi banjir

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI