DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Efektifitas Ukuran Panjang Lubang Masuk Perangkap Tikus Sawah (Rattus argentiventer)
PENGARANG:MUHAMAD INDRA RIFANI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-12-28


Abstrak

Rusaknya tanaman padi akibat tikus sawah (R. argentiventer) mulai dari persemaian, 

pengendalian tikus memakai perangkap adalah cara pengendalian yang relatif lebih aman 

dibandingkan penggunaan bahan kimia. Tujuan dari penelitan ini adalah untuk mengetahui 

efektivitas panjang pipa masuk perangkap tikus dalam memerangkap tikus sawah. Penelitian 

ini menggunakan metode deskriptif untuk mengetahui pengaruh efektivitas panjang lubang 

masuk perangkap dalam memerangkap tikus sawah yang terdiri dari 5 perlakuan. Hasil dari 

penelitian ini menunjukan perangkap tikus dengan panjang lubang masuk 15 cm lebih efektif 

dalam memerangkap tikus sawah jika dibandingkan dengan perangkap lubang masuk 20 cm 

dan 25 cm, karena pada perangkap dengan panjang lubang masuk 15 cm mampu memerangkap 

3 ekor tikus sawah. Sementara pada perangkap kontrol didapat 1 ekor.

Kata kunci : Panjang Lubang, Perangkap, Tikus

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI