DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Perbedaan Kedekatan Dengan Alam Pada Masyarakat Desa Sungai Rangas Hambuku Ditinjau Dari Jenis Kelamin
PENGARANG:Widyawati
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-01-09


Kerusakan lingkungan sangat menghawatirkan namun masih ada beberapa masyarakat yang menunjukkan perilaku tidak dekat dengan alam seperti penanganan sampah dengan membakar sampah ataupun membuangnya sembarangan sehingga menyebabkan banjir. Banjir sering terjadi di Kabupaten Banjar dan Kecamatan Martapura Barat menjadi langganan terjadinya banjir. Desa Sungai Rangas Hambuku di Kecamatan Martapura Barat mempunyai kerentanan banjir yang tinggi. Masyarakat Des Sungai Rangas hambuku diharapkan memiliki kedekatan dengan alam bagus agar meminimalisir kerusakan lingkungan, oleh karena itu jenis kelamin merupakan faktor yang memengaruhi kedekatan dengan alam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada perbedaan kedekatan dengan alam pada masyarakat Desa Sungai Rangas Hambuku ditinjau dari jenis kelamin. Hipotesis pada penelitian adalah terdapat perbedaan kedekatan dengan alam pada Masyarakat Desa Sungai Rangas Hambuku ditinjau dari jenis kelamin. Adapun teknik pengambilan sampel adalah convience sampling. Metode pengumpulan data menggunakan skala kedekatan dengan alam. Metode analisis data menggunakan independent sample t-test. Berdasarkan independent sample ttest diperoleh nilai sebesar t = 2,308 > 1,997 dan nilai signifikansi independent sample t-test adalah 0,023 < 0,05 artinya terdapat perbedaan kedekatan dengan alam pada Masyarakat Desa Sungai Rangas Hambuku ditinjau dari jenis kelamin. 

Kata kunci : kedekatan dengan alam, jenis kelamin, masyarakat

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI