DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS KARAKTERISTIK INDIVIDU YANG BERPENGARUH TERHADAP MOTIVASI MASYARAKAT BETERNAK SAPI POTONG DIKELURAHAN CEMPAKA KECAMATAN CEMPAKA KOTA BANJARBARU
PENGARANG:MUHAMAD FITRIANUR
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-01-19


 

Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui seberapa besar motivasi masyarakat dalam beternak sapi potong di Kelurahan Cempaka Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru. Dilaksanakan di Kelurahan Cempaka  Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru, pada bulan Juli sampai Agustus 2023. Merupakan jenis penelitian kuantitaif eksplanatori yang menjelaskan bagaimana variabel devenden yaitu motivasi peternak berhubungan dengan usia, pendidikan, pengalaman, jumlah tanggungan keluarga, dan jumlah ternak yang dimiliki oleh responden. Analisa data yang digunakan untuk mengetahui sejauh mana motivasi masyarakat dalam  beternak sapi potong digunakan uji F dan uji T pada Analisis Regresi Linear Berganda serta  Analisis SWOT digunakan untuk melihat kelemahan, kekuatan, peluang dan ancaman yang sangat berguna untuk mengetahui faktor faktor yang mempengaruhi motivasi masyarakat dalam beternak sapi potong.

Hasil penelitian menunjukan bahwa, Indikator Kebutuhan keberadaan (existence), Indikator kebutuhan berhubungan (relatedness),Indikator kebutuha    n untuk berkembang (growth need) menempatkannya pada tingkat kategori termotivasi. Umur, tingkat pendidikan, pengalaman beternak, jumlah tanggungan keluarga dan jumlah kepemilikan ternak tidak mempunyai pengaruh signifikan terhadap motivasinya beternak sapi potong. Pengalaman, potensi pasar, kepemilikan lahan pribadi, dan tersedianya tenaga teknis di bidang peternakan menjadi kekuatan dalam upaya mengembangkan usaha peternakan sapi potong namun, krisis ekonomi yang dapat menyebabkan penurunan daya beli konsumen serta penyakit pada ternak menjadi ancaman bagi peternak sapi potong.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI