DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN DAN MOTIVASI BERWIRAUSAHA TERHADAP INTENSI BERWIRAUSAHA DENGAN EFIKASI DIRI BERWIRAUSAHA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA MAHASISWA PENDIDIKAN EKONOMI UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
PENGARANG:FRANSISCUS BAGUS HENDRATNO
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-01-24


 

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Pendidikan Kewirausahaan dan Motivasi Berwirausaha terhadap Intensi Berwirausaha dengan Efikasi Diri Berwirausaha sebagai Variabel Intervening pada Mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif, yaitu penelitian yang berupa angka dan analisis menggunakan statistik dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Subyek dalam penelitian ini adalah mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Prodi Pendidikan Ekonomi. Sampel yang digunakan berjumlah 152 responden terpilih dengan metode Proportionate Stratified Random Sampling. Alat analisis yang digunakan adalah Structural Equation Modeling (SEM) menggunakan perangkat lunak SmartPLS versi 4.0. Berdasarkan hasil pengolahan data maka dapat dikatakan bahwa besarnya pengaruh bersama pendidikan kewirausahaan dan motivasi berwirausaha terhadap efikasi diri berwirausaha sebesar 25.3% (pengaruh rendah). Besarnya pengaruh pendidikan kewirausahaan, motivasi berwirausaha dan intervening efikasi diri berwirausaha terhadap intensi berwirausaha sebsar 33.3% ( pengaruh moderat). 

 

Kata Kunci : Pendidikan Kewirausahaan, Motivasi Berwirausaha, Intensi Berwirausaha, Efikasi Diri Berwirausaha

 

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI