DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PROSPEK USAHA PEMBENIHAN IKAN NILA DENGAN PENERAPAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR CARA PEMBENIHAN IKAN YANG BAIK (CPIB) DI KABUPATEN BANJAR KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:FATHUR RAHMANI
PENERBIT:FAKULTAS PERIKANAN
TANGGAL:2017-11-06


ABSTRAK 

FATHUR RAHMANI. G2D114013. 2017. Prospek Usaha Pembenihan Ikan    

Nila dengan Penerapan Standar Operasional Prosedur Cara Pembenihan Ikan yang Baik (CPIB) di Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan. Tesis. Program Pascasarjana Magister Ilmu Perikanan Universitas Lambung Mangkurat. Dibimbing oleh:           (I) EMMY SRI MAHREDA dan (II) ERMA AGUSLIANI.

Kata kunci : Usaha Pembenihan Ikan Nila, CPIB, Kelayakan Usaha.

Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis keuntungan usaha pembenihan ikan nila di Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan yang menerapkan CPIB dan membandingkannya dengan keuntungan sebelum menerapkan CPIB; dan (2) menganalisis kelayakan investasi usaha pembenihan ikan nila di Kabupaten Banjar yang menerapkan CPIB.

Kegiatan penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Karang Intan, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, dengan obyek penelitian unit pembenihan rakyat yang memiliki sertifikat CPIB. Data yang dikumpulkan adalah data yang bersumber langsung dari hasil observasi di lokasi penelitian, dan data pendukung lainnya terkait dengan obyek penelitian.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa usaha pembenihan ikan nila dengan menerapkan CPIB memberikan keuntungan yang lebih besar dibandingkan dengan yang dicapai sebelum menerapkan CPIB.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI