DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH KONSENTRASI LARUTAN SARI LIMAU KUIT (Citrus SP.) TERHADAP KARAKTERISTIK ORGANOLEPTIK DAN STABILITAS PRODUK EMULSI SARI JERUK SIAM DAN MINYAK SAWIT MERAH
PENGARANG:DEBORA ARITONANG
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-02-15


Minuman emulsi minyak sawit merah adalah sejenis produk emulsi oil-in-water yang mengandung vitamin E berbentuk α-tokoferol. Minuman emulsi minyak sawit merah merupakan salah satu inovasi minuman yang terbuat dari minyak sawit merah dan bahan-bahan lain seperti pengemulsi, jeruk siam, limau kuit dan bahan lainnya. Minuman emulsi minyak sawit merah sebagai sumber karotenoid dengan penambahan limau kuit memiliki khasiat kesehatan (kandungan β-karoten yang tinggi) yang baik bagi konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan perbandingan sifat organoleptik dan stabilitas minuman emulsi fraksi olein minyak sawit merah dan sari jeruk dengan kosentrasi sari limau kuit yang berbeda. Pene;itian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 3 kali ulangan percobaan dan terdiri dari 2 faktor. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah Analisys Of Variance (ANOVA) dan dilanjutkan dengan uji Duncan Multiple Range Test (DMRT) jika data yang didapatkan berpengaruh signifikan terhadap pH, total asam tertitrasi, FFA, kadar beta karoten, vitamin C dan stabilitas. Adapun analisis sensori (uji skoring dan uji hedonik) menggunakan uji Kruskal Wallis dan dilanjutkan dengan uji Multiple Comparison (Post Hoc Test) jika data yang didapatkan berpengaruh untuk warna, aroma, kekentalan dan rasa. Minuman emulsi minyak sawit merah terbaik adalah formulasi (50 : 0,2) dengan konsentrasi limau kuit 4%. Minuman emulsi minyak sawit terbaik memiliki karakteristik oganoleptik yang rasa agak manis (2,80), berwarna kuning (1,21), kurang beraroma jeruk (2,05) dan kurang kental (1,98). Sedangkan karakteristik kimia pada minuman emulsi minyak sawit merah yaitu memiliki pH 5,13, Total Asam 1,81%, FFA 1,56, Kadar karotenoid 18,33, dan vitamin C 56,53. Stabilitas fisik pada minuman minyak sawit adalah sebesar 97%.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI