DIGITAL LIBRARY



JUDUL:EVALUASI SALURAN DRAINASE DI RUAS JALAN SIMPANG ULIN KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:SHOFIA NUR AWALIYAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-02-22


Pada Bulan Januari tahun 2021 sebagian besar wilayah di Kalimantan Selatan mengalami banjir yang disebabkan oleh intensitas hujan yang tinggi. Salah satu daerah terdampak oleh banjir adalah Jalan Simpang Ulin, Kecamatan Banjarmasin Tengah. Hal ini membuat Dinas PUPR Kota Banjarmasin melakukan pelebaran pada saluran di jalan tersebut sebagai upaya agar saluran dapat menampung volume air saat musim hujan. Oleh sebab itu, dalam penelitian ini dilakukan perhitungan debit banjir rencana dan evaluasi kapasitas saluran drainase eksisting sebelum perbaikan dan setelah perbaikan. Selain itu dilakukan pula rekomendasi re-design menggunakan penampang ekonomis untuk saluran tersebut Pada penelitian ini data primer seperti dimensi saluran eksisting, elevasi permukaan jalan dan kondisi saluran diperoleh dari hasil pengamatan dan pengukuran di lokasi penelitian. Untuk data sekunder seperti data curah harian selama 20 tahun dari Stasiun Meteorologi Syamsudin Noor. Nilai debit banjir rencana dihitung menggunakan Metode Rasional. Setelah itu, dibandingkan dengan nilai debit saluran eksisting sebelum dan setelah perbaikan. Apabila debit saluran eksisting belum mencukupi, maka dilakukan re-design. Dari hasil penelitian diperoleh debit saluran eksisting sebelum perbaikan sebesar 0,141 m3/detik dan setelah perbaikan sebesar 1,785 m3/detik tidak dapat menampung debit banjir rencana sebesar 1,824 m3/detik. Berdasarkan hal tersebut, kapasitas saluran tidak dapat menampung debit saluran yang terjadi sehingga perlu dilakukan re-designRe-design pada saluran di Jalan Simpang Ulin menggunakan penampang ekonomis berbentuk persegi dengan tipe saluran dari beton. Dimensi saluran rencana pada saluran yaitu meggunakan ketinggian  sebesar 1,2 m dan lebar sebesar 2,4 m.

 

Kata Kunci : Saluran drainase, Simpang Ulin, debit banjir, evaluasi saluran drainase

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI