DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Pengaruh Media Tanam terhadap Pertumbuhan Stek Batang Kelor (Moringa oleifera Lam.)
PENGARANG:TRI BUANA CAHYANTI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-03-08


Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh media tanam terhadap pertumbuhan stek batang kelor dan menentukan media tanam terbaik untuk pertumbuhan stek batang kelor. Penelitian dilaksanakan pada bulan Juli-Oktober 2023. Bertempat di lahan Asrama Mahasiswa Wasaka III Universitas Lambung Mangkurat Banjarbaru Provinsi Kalimantan Selatan. Penelitian dilaksanakan dengan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) satu faktor dengan empat perlakuan dan lima ulangan sehingga diperoleh 20 satuan percobaan. Perlakuan yang diberikan adalah sebagai berikut: m0 (Kontrol): 6 kg tanah gambut, m1: 5 kg tanah gambut + 1 kg arang sekam, m2: 5 kg tanah gambut + 1 kg pupuk kandang ayam petelur, m3: 5 kg tanah gambut + 0 ,5 kg arang sekam + 0,5 kg kotoran ayam petelur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media tanam berpengaruh nyata terhadap pH tanah, panjang tunas, jumlah tangkai daun, panjang akar dan volume akar stek batang kelor. Namun tidak berpengaruh nyata terhadap jumlah tunas pada stek batang kelor. Perlakuan media tanam terbaik adalah 5 kg tanah gambut + 0,5 kg arang sekam + 0,5 kg pupuk kandang ayam petelur (m3) dengan nilai rata-rata pH tanah 6,38, jumlah tunas 5,6 tunas, panjang tunas 64,83 cm, jumlah tangkai daun 22,2, panjang akar 21,9 cm dan volume akar 104 mL3.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI