DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI KERAJINAN ANYAMAN PURUN BERDASARKAN PERSPEKTIF EKONOMI CIVIC (STUDI KASUS: DESA PABAUNGAN HULU, KECAMATAN CANDI LARAS SELATAN, KABUPATEN TAPIN)
PENGARANG:SITI HAPSAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-03-14


Permasalahan utama penelitian ini adalah rendahnya tingkat perekonomian masyarakat di Desa Pabaungan Hulu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui secara mendalam pemberdayaan masyarakat melalui kerajinan anyaman purun berdasarkan perspektif ekonomi civic. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan pada tahap pemilihan data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.

Hasil Penelitian yang dicapai pada masyarakat Desa Pabaugan Hulu : (1) Pengembangan pemberdayaan masyarakat melalui kerajinan purun dalam perekonomian merupakan kemasyarakatan yang berkaitan dengan peningkatan perekonomian masyarakat sehingga dapat muncul masyarakat  sejahtera atau mandiri. Dapat diamati melalui pelatihan pemberdayaan, memiliki sikap kreatif dan dapat menjadi inspirasi dalam membangun perekonomian masyarakat. (2) Faktor pendukung yang mempengaruhi keberhasilan pemberdayaan masyarakat dalam perekonomian masyarakat adalah pelatihan, motivasi, dukungan pemerintah desa, dan partisipasi masyarakat. Selain itu, terdapat faktor lain yang menghambat pemberdayaan masyarakat, seperti kurangnya sumber daya manusia yang mendukung kegiatan pemberdayaan masyarakat, kurangnya anggaran, dan kurangnya sarana dan prasarana.

Berdasarkan temuan penelitian menunjukkan bahwa kegiatan pemberdayaan masyarakat berhasil, artinya masyarakat memiliki lebih banyak pengetahuan, keterampilan, dan kemandirian. Selain itu, setelah mengikuti pelatihan, masyarakat mengalami peningkatan perekonomian dan mampu memenuhi kebutuhan mereka.

Disarankan kepada pemerintah dan masyarakat Desa Pabaungan Hulu untuk memperhatikan kebutuhan aktual masyarakat dan potensi desa, serta merencanakan secara matang kegiatan pemberdayaan masyarakat dalam proses peningkatan perekonomian masyarakat.

Kata Kunci : Pemberdayaan Masyarakat, Kerajinan Anyaman Purun, Ekonomi Civics.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI