DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PERSEPSI PENGUNJUNG TERHADAP TAMAN SATWA JAHRI SALEH DI KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:ISNA KURNIA PUTRI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-03-16


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi pengunjung terhadap objek wisata Taman Satwa Jahri Saleh di Kota Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey. Populasi dalam penelitian ini adalah para pengunjung yang datang ke tempat wisata taman satwa disetiap hari libur dalam kurun waktu satu bulan. Jumlah sampel yang didapatkan yaitu 170 responden. Sampel yang diambil sebagai sumber data harus mampu mewakili karakteristik populasi yang sudah ditentukan berjumlah banyak. Namun jika jumlah anggota populasi tidak terlalu banyak, Maka semua anggota populasi tersebut dapat digunakan sebagai sumber data dalam penelitian. Teknik pengambilan sampel yang digunakan peneliti adalah Accidental Sampling karena peneliti menyebarkan angket/kuesioner kepada setiap pengunjung taman satwa jahri saleh yang datang. Hasil penelitian Kondisi secara keseluruhan memiliki kategori nilai yang Baik untuk sebuah tempat wisata dengan nilai total 65,82% yang berada pada kategori Baik. Hal ini menujukan bahwa kondisi kepuasan pengunjung terlihat pada persespsi pengnjung yang dilihata dari hasil responden yang lebih banyak memilih setuju.

Kata kunci: Parawisata, Taman Satwa, Persepsi

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI