DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Pengaruh Kepuasan Kerja dan Komitmen Organisasional Terhadap Turnover Intention Karyawan PT Lintas Samudra Borneo Line Banjarmasin
PENGARANG:RACHMAT EFENDI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-02-27


ABSTRAK

 

Rachmat Efendi D1A213086, Pengaruh Kepuasan Kerja dan Komitmen Organisasional terhadap Turnover Intention karyawan PT Lintas Samudra Borneo Line Banjarmasin. Dibimbing oleh Noor Hidayati dan Hj. Nurul Wahyuni.

Tujuan penelitian ini untuk menguji pengaruh secara parsial dan simultan Kepuasan Kerja (X1) dan Komitmen Organisasional (X2) terhadapTurnover Intention karyawan PT Lintas Samudra Borneo Line Banjarmasin.

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif,tipe penelitian ini adalah asosiatif dengan bentuk kausal yang menghubungkan antar variabel. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode Slovin, sehingga diperoleh 116 responden yang dijadikan sampel penelitian. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. 

Hasil penelitian berdasarkan uji secara parsial (Uji t) terlihat bahwa Kepuasan Kerja (X1) dengan nilai Sig sebesar 0,000 di bawah 0,05 dengan pengaruh sebesar -0,506 atau 50,6% dengan bentuk hubungan negatif yang menandakan bahwa berpengaruh signifikan dan Komitmen Organisasional (X2) dengan nilai Sig. 0,003 di bawah 0,05 dengan pengaruh sebesar -0,238 atau 23,8% yang menandakan bahwa berpengaruh secara signifikandengan bentuk hubungan negatif. Sedangkan berdasarkan uji secara simultan (Uji F) terlihat bahwa F Hitung pada kolom Sig = 0,000 menunjukkan angka signifikan kurang dari 0,05 dengan pengaruh sebesar 0,328 atau 32,8% sedangkan 67,2% merupakan pengaruh dari variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh signifikan secara simultan Kepuasan Kerja dan Komitmen Organisasional terhadap Turnover Intention karyawan PT Lintas Samudra Borneo Line Banjarmasin.

 

Kata Kunci:Kepuasan Kerja, Komitmen Organisasional,Turnover Intention

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI