DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat Sekitar Pertambangan Batubara (Studi Kasus Desa Murung Ilung Kecamatan Paringin Kabupaten Balangan Kalimantan Selatan)
PENGARANG:ASYIFA RAHIMAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-03-27


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi sosial ekonomi masyarakat Desa Murung Ilung dengan hadirnya pertambangan batubara. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif dengan alur reduksi data, data penyajian dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Perusahaan pertambangan batubara memberi pengaruh positif dan negatif bagi masyarakat Desa Murung Ilung. Indiksi tersebut dapat diamati melalui tingkat penyerapan tenaga kerja, pembangunan infrastruktur yang diberikan oleh Perusahaan, serta dari aspek pendidikan berupa pemberian beasiswa, pemberian perlengkapan sekolah, pengadaan alat ajar, serta pelatihan bagi pemuda wilayah operasional. Selain dampak positif, ada juga dampak negatif timbul setelah hadirnya perusahaan batubara Balangan Coal Companies yaitu polusi udara yang disebabkan oleh kegiatan operasional.  Selain itu Balangan Coal Companies melakukan upaya untuk mendukung sosial ekonomi masyarakat dengan berbagai cara, antara lain meningkatkan pendapatan dan melakukan pengembangan serta pemberdayaan warga sekitar. Serta kendala yang dihadapi oleh perusahaan yaitu kurangnya feedback dari masyarakat.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI