DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS WAKTU PELAKSANAAN PROYEK MENGGUNAKAN METODE PENJADWALAN LINIER PADA PRESERVASI JALAN SERONGGA (BTAS. KAB KOTA BARU) SEI KUPANG-SEI MANGGALAU
PENGARANG:ALTEA HERFYAN
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-03-30


ABSTRAK

 

 

 

Kegiatan preservasi jalan sangat vital perannya dalam mengoptimalisasi layanan lalu lintas sehinnga roda pergerakan ekonomi dan jasa dapat tercapai dengan baik. Dalam sebuah proyek jalan yang berjangka panjang, ada sebuah resiko kemungkinan dimana ketersedian sumber daya terkait sumber daya manusia/material bahan tidak mencukupi untuk prospek konstruksi nya. Sehingga dari hal tersebut bisa menimbulkan keterlambatan dalam mobilisasi dan berpengaruh pada jadwal perencanaan, maka dari itu perlu sebuah metode penjadwalan untuk masalah tersebut. Penelitian ini secara khusus membahas waktu pelaksanaan menggunakan metode linier pada proyek preservasi jalan di wilayah Serongga (Btas. Kab Kota Baru) Sei Kupang-Sei Manggalau, adapun penelitian di lakukan dengan dukungan wawancara dan studi literatur. Analisa pada studi ini meliputi penjadwalan proyek, menentukan volume/kuantitas dari masing-masing kegiatan, penentuan produktivitas kegiatan, penjadwalan data menggunakan metode penjadwalan linier, analisis data menggunakan metode penjadwalan linier, dan hubungan analisis metode linier mingguan dan harian.

 

Dari hasil analisis di simpulkan bahwa proyek pelaksanaan preservasi jalan di wilayah Serongga (Btas. Kab Kota Baru) Sei Kupang-Sei Manggalau mampu di laksanakan dengan ideal tanpa adanya keterlambatan pengerjaan dan pekerjaan yang saling tumpang tindih, pada permasalahan proyek tersebut adalah terdapat lokasi pengerjaan yang tidak menerus di kerjakan karena karakter pekerjaannya adalah preservasi dimana hanya di titik tertentu yang mengalami perbaikan.

 

 

 

Kata Kunci : Penyebab keterlambatan, Metode linier, Penjadwalan linier

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI