DIGITAL LIBRARY



JUDUL:EVALUASI PROGRAM LAYANAN INFORMASI KARIR DENGAN MODEL CONTEXT, INPUT, PROCESS, AND PRODUCT (CIPP) PADA CAREER DEVELOPMENT CENTER (CDC) UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT BANJARMASIN
PENGARANG:Ahda Naisha
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-03-04


ABSTRAK

Ahda Naisha. 2019. Evaluasi Program Layanan Informasi Karir dengan Model Context, Input, Process, and Product (CIPP) Pada Career Development Center (CDC) Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing (I) Dr. Nina Permata Sari S.Psi, M.Pd,(II) Dr. H. Karyono Ibnu Ahmad

Kata Kunci : Evaluasi Program, Informasi Karir

Masalah yang akan diteliti adalah gambaran Context, Input, Process, dan Productlayanan informasi karirdi CDC ULM Banjarmasin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana gambaran tentang pelaksanaan progam layanan informasi karir di CDC ULM Banjarmasin.

Metode yang digunakan dalam penelitian kali ini yaitu pendekatan kualitatif dan jenis penelitian yang dipakaidalam penelitian kali ini adalah evaluasi program. Jenis penelitian kualitatif ditujukkan untuk mendeskripsikan dan menganalisis fenomena, peristiwa, aktivitas sosial, sikap, kepercayaan, persepsi, pemikiran orang secara individual maupun kelompok ditujukkan untuk mendeskripsikan dan menganalisis fenomena, peristiwa, aktivitas sosial, sikap, kepercayaan, persepsi, pemikiran orang secara individual maupun kelompok. Evaluasi Program adalah suatu rangkain kegiatan yang dilakukan untuk melihat gambaran dari pelaksanaan pelaksanaan program informasi karir mulai dari Context, Input, Process, dan Product di CDC ULM Banjarmasin. Yang menjadi sasaran objek penelitian ini adalah Pengurus CDC dan Mahasiswa/Alumni.Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dengan responden yaitu Pengurus CDC dan untuk memperkuat data dengan menggunakan observasi dan angket.

Hasil penelitianpelaksanaan prgram layanan informasi karir di CDC ULM Banjarmasin sudah terlaksana dengan baik dan sudah cukup sesuai dengan langkah kriteria pelaksanaan dari teori layanan informasi karir.Walaupun ada beberapa indikator aspek yang belum terlaksana dengan baik sehingga perlu dikembangkan dan ditingkatkan lagi. Diharapkan evaluasi ini bisa memberikan masukan dan manfaat terutama dalam kinerja pelaksanaan layanan informasi karir di CDC ULM Banjarmasin sehingga dari awal perencanaan hingga akhir pelaksanaan semua aspek didalamnya bisa berjalan dengan maksimal.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI