DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS SEKTOR UNGGULAN DAN DAYA SAING EKONOMI DI KABUPATEN TANAH BUMBU (STUDI KOMPARASI DENGAN KABUPATEN TANAH LAUT DAN KOTABARU)
PENGARANG:DESY HARISA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-05-14


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi dari sektor-sektor ekonomi di Kabupaten Tanah Bumbu dan mengidentifikasi interaksi ekonomi Kabupaten Tanah Bumbu dengan daerah di sekitarnya yaitu Kabupaten Tanah Laut dan Kabupaten Kotabaru. Penelitian ini menggunakan data PDRB Provinsi Kalimantan Selatan, dan PDRB tiga kabupaten yaitu Tanah Bumbu, Tanah Laut, Kotabaru menurut lapangan usaha serta data jumlah penduduk dan jarak antar wilayah. Metode analisis yang digunakan adalah analisis data dengan alat analisis Location Quatient, Shift Share, dan Model Gravitasi untuk mengetahui interaksi ekonomi antara Kabupaten Tanah Bumbu dengan Kabupaten Tanah Laut dan Kabupaten Kotabaru. Hasil penelitian menunjukkan berdasarkan analisis LQ sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan merupakan sektor unggulan di tiga kabupaten tersebut. Hasil penelitian metode Shift Share menunjukkan bahwa sektor yang memiliki daya saing dalam perekonomian di ketiga kabupaten tersebut adalah sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan. Analisis gravitasi menunjukkan Kabupaten Tanah Bumbu memiliki keterkaitan yang kuat dengan Kabupaten Kotabaru.

Kata Kunci: Daya Saing; Sektor Unggulan; Model Gravitasi

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI