DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH E-SERVICE QUALITY DAN E-TRUST TERHADAP E-LOYALTY DENGAN E-SATISFACTION SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi pada Pembeli di E-Commerce Shopee di Banjarmasin)
PENGARANG:Anjani
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2024-05-16


          Anjani (2024). Pengaruh E-Service Quality dan E-Trust Terhadap E-Loyalty Dengan E-Satisfaction Sebagai Variabel Intervening (Studi Pada Pembeli E-Commerce Shopee Di Banjarmasin). Pembimbing : Rusniati, Rusniati.

            Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh e-service quality terhadap e-satisfaction pembeli Shopee, pengaruh e-trust terhadap e-satisfaction pembeli Shopee, Pengaruh  e-satisfaction terhadap e-loyalty pembeli Shopee, pengaruh e-service quality terhadap e-loyalty pembeli Shopee, dan pengaruh e-trust terhadap e-loyalty pembeli Shopee. Serta menganalisis pengaruh e-service quality terhadap e-loyalty yang di intervening oleh e-satisfaction pembeli Shopee, dan pengaruh e-trust terhadap e-loyalty yang di intervening oleh e-satisfaction pembeli Shopee.

            Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian berupa penelitian explanatory research. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah  pembeli Shopee yang berada di kota Banjarmasin yang telah berumur minimal 17 tahun dan telah melakukan pembelian di Shopee  minimal 2 kali dengan jumlah sampel sebanyak 180 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik non-probability sampling dengan purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) AMOS.

            Hasil penelitian menunjukan bahwa e-service quality berpengaruh terhadap e-satisfaction pembeli Shopee, e-trust berpengaruh terhadap e-satisfaction pembeli Shopee, e-satisfaction tidak berpengaruh terhadap e-loyalty pembeli Shopee, e-service quality tidak berpengaruh terhadap e-loyalty pembeli Shopee. e-trust tidak berpengaruh terhadap e-loyalty pembeli Shopee. Serta menunjukkan e-service quality tidak berpengaruh terhadap e-loyalty yang di intervening oleh e-satisfaction pembeli Shopee, dan e-trust tidak berpengaruh terhadap e-loyalty yang di intervening oleh e-satisfaction pembeli Shopee.

Kata kunci : E-Service Quality, E-Trust, E-Satisfaction, E-Loyalty

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI