DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Relevansi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dalam Kurikulum 2013 Edisi Revisi Pembelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan Studi Kasus SMK Negeri 1 Banjarbaru
PENGARANG:Marissa Yusana
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-03-06


ABSTRAK

Marissa Yusana, 2018. Relevansi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dalam Kurikulum 2013 Edisi Revisi Pembelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan Studi Kasus SMK Negeri 1 Banjarbaru. Skripsi, Program Studi Pendidikan Ekonomi, FKIP Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing (I). Monry Fraick Nicky Gillian Ratumbuysang, M.Pd, (II). Melly Agustina Permatasari, M.Pd

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) pembelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan; (2) implementasi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) pembelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan; dan (3) relevansi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dalam Kurikulum 2013 Edisi Revisi pembelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan.

 

Subyek dalam penelitian ini adalah 5 guru pengampu mata pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan dan 297 peserta didik yang mendapatkan pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahan. Sampel yang terpilih adalah 5 guru dengan tehnik sampling jenuh dan 168 peserta didik dengan tehnik simple random sampling. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus. Pengumpulan data dilaksanakan dengan angket serta dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan korelasi tata jenjang.

 

Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut. Pertama, penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dalam Kurikulum 2013 Edisi Revisi memiliki tingkat relevan yang tinggi sebesar 40% dan memiliki tingkat relevan yang rendah sebesar 60%. Kedua, implementasi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dalam Kurikulum 2013 Edisi Revisi memiliki relevansi dengan kategoritinggi sebesar 80% dan memiliki relevansi dengan kategori rendah sebesar 20%. Ketiga, korelasi tata jenjang relevasi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dengan proses pembelajaran menunjukan bahwa rho xy = -0,175 yang artinya koefisien korelasinya negatif, ini menunjukkan bahwa ada korelasi tetapi bertolak belakang. Artinya pernyataan guru mengenai proses pembelajaran dikelas yang telah disusun tidak sesuai dengan kenyataan dan praktek dalam proses pelaksanaan pembelajaran.

 

Kata Kunci : Relevansi, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, Kurikulum 2013 Edisi Revisi, Pembelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI