DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS PRODUKSI USAHATANI PADI SAWAH DI DESA HANDIL SURUK KABUPATEN TANAH LAUT
PENGARANG:RABIATUL MADJDIAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-03-28


 

 

 

ABSTRAKSI

 

 

 

Rabiatul Madjdiah, (C1A115054) Analisis Produksi Usahatani Padi Sawah Di Desa Handil Suruk Kabupaten Tanah Laut. Pembimbing :  Lina Suherty, SE, MP.

 

 

 

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh luas lahan, tenaga kerja, pupuk, dan benih secara simultan terhadap produksi usahatani padi sawah di Desa Handil Suruk Kabupaten Tanah Laut, untuk mengetahui faktor yang paling dominan, tingkat skala usahatani padi sawah, dan kendala yang dihadapi petani. Dengan sampel enam puluh delapan sampel, data diolah  dengan menggunakan regresi berganda.

 

Variabel luas lahan, tenaga kerja, pupuk dan benih berpengaruh secara simultan terhadap produksi, sedangkan secara parsial hanya luas lahan dan pupuk yang berpengaruh secara signifikan terhadap produksi usahatani padi sawah di Desa Handil Suruk Kabupaten Tanah Laut, serta yang paling dominan mempengaruhi adalah variabel pupuk. Hasil dari fungsi produksi coob-douglas menyatakan hasil dari penjumlahan koefisien b atau pangkat nilainya sebesar 1,361 yang mana hal tersebut maka tingkat skala usahatani padi sawah di Desa Handil Suruk Kabupaten Tanah Laut mengalami peningkatan atau increasing return to scale. Kendalaterbesar petani adalah terserang wabah hama dan air, sisanya terkendala  seperti modal, sulit mencari pupuk, dan penyakit.

 

Oleh sebab itu Pemerintah dan badan penyuluhan pertanian (BPP) harus membantu petani dalam menyiapkan ketersediaan pupuk, obat, dan pestisida serta modal untuk membagun irigasi air.

 

 

 

Kata Kunci : Produksi usahatani, Luas lahan, Tenaga kerja, Pupuk, benih

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI