DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Penerapan Disiplin Tata Tertib Siswa Di SMK Negeri 2 Banjarmasin
PENGARANG:M. Shandy Pranata
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-04-30


Kegiatan formal di sekolah tidak lepas dari tata tertib yang mengatur perilaku semua pihak pada lingkungan sekolah, salah satunya untuk peserta didik. Tata tertib yang berlaku berkaitan erat dengan perilaku disiplin yang masih menjadi permasalahan di sekolah. Tujuan utama tata tertib adalah melatih disiplin dan menanamkan disiplin moral dalam diri individu yang akan membentuk pola perilaku, sehingga tata tertib menjadi sebuah kontrol perilaku agar sesuai dengan peraturan. Sehingga hal tersebut dapat menjadi ukuran sejauh mana proses penerapan tata tertib sekolah di SMK Negeri 2 Banjarmasin berjalan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan disiplin preventif dan korektif di SMK Negeri 2 Banjarmasin.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan observasi agar peneliti dapat melihat secara langsung penerapan disiplin tata tertib sekolah, wawancara agar peneliti dapat mengetahui secara langsung dari informan sebagai sumber data, dan dokumentasi agar memudahkan peneliti dalam mengumpulkan data baik dokumen tertulis atau gambar sebagai sumber data.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Penerapan disiplin preventif dilaksanakan melalui sosialisasi tata tertib dan pengawasan/pemantauan dan (2) Disiplin korektif dilaksanakan pemberian sanksi dan juga ditemukan faktor penyebab pelanggaran tata tertib sekolah.

Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan agar pihak bisa melaksanakan tata tertiblebih baik lagi kedepan nya supaya terciptanya lingkungan sekolah yang aman, tertib, kondusif dan damai.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI