DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH REMUNERASI, KOMITMEN ORGANISASI DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN TANAH LAUT
PENGARANG:NIDYA NORCIPTA NINGRUM
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-05-23


Nidya Norcipta Ningrum, D2B115009, 2019, Pengaruh Remunerasi, Komitmen Organisasi dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Tanah Laut.

 

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) Pengaruh remunerasi secara parsial terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Tanah Laut (2) Pengaruh komitmen organisasi secara parsial terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Tanah Laut (3) Pengaruh kepuasan kerja secara parsial terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Tanah Laut (4) Pengaruhremunerasi, komitmen organisasi dan kepuasan kerja secara simultan terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Tanah Laut.

 

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey dengan pendekatan kuantitatif, dengan sampel sebanyak 68 orang. Sedangkan teknik pengolahan data yang dipakai adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji  asumsi klasik serta analisis regresi berganda. Untuk memudahkan pengolahan data digunakan bantuan aplikasi komputer Statistical Package for the Social Sciences (SPSS) 20 for Windows.

 

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Remunerasi berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Tanah Laut (2) Komitmen Organisasi berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Tanah Laut (3) Kepuasan Kerja berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Tanah Laut (4) Remunerasi, Komitmen Organisasi dan Kepuasan Kerja berpengaruh signifikan secara simultan terhadap kinerja pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Tanah Laut sebesar 94,5%, sedangkan 5,5% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak termasuk dalam variabel penelitian ini.

 

 Sebagai bahan masukan bagi Pemerintah Kabupaten Tanah Laut, untuk meningkatkan remunerasi dan tingkat kepuasan kerja pegawai. Selain itu setiap pegawai perlu meningkatkan komitmen organisasi melalui pemahaman visi dan misi organisasi.

      

 

Kata Kunci : Remunerasi, Komitmen Organisasi, Kepuasan Kerja dan Kinerja.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI