DIGITAL LIBRARY



JUDUL:STUDI TENTANG KEPUASAN KERJA SEBAGAI PERANTARA DALAM HUBUNGAN ANTARA ETOS KERJA DAN KOMITMEN KERJA DENGAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR (OCB) GURU SMAN KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:TEDI BUDI SETIAWAN
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-05-28


ABSTRAK
 Setiawan,Tedi, B. 2019. Studi tentang Kepuasan Kerja sebagai Perantara dalam Hubungan antara Etos Kerja dan Komitmen Kerja dengan Organizational Citizenship Behavior (OCB) Guru SMAN Kota Banjarmasin. Tesis. Program Magister Manajemen Pendidikan, Program Pascasarjana, Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing: (I) Drs. Sulaiman, M.Pd, Ph.D dan (II) Dr. H. Metroyadi, SH, M.Pd.  Kata kunci: etos kerja, komitmen kerja, kepuasan kerja, OCB Berdasarkan studi pendahuluan sebagian besar guru-guru SMAN Kota Banjarmasin mendapatkan tugas mengajar sebanyak 24-40 jam/minggu, namun beberapa orang guru tidak melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh. Sejumlah guru merasakan kurangnya kepuasan kerja dengan keinginan pindah ke sekolah lain. Di antara guru selain bersedia mengajar di atas rata-rata tugas juga bersedia ditambah sebagai wali kelas dan pengelola berbagai kegiatan sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang Kepuasan Kerja sebagai Perantara dalam Hubungan antara Etos Kerja dan Komitmen Kerja dengan Organizational Citizenship Behavior (OCB) Guru SMAN Kota Banjarmasin,. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 322, sampel berdasarkan proporsional random sampling sederhana (simple proportionate random sampling), yaitu 178 orang. Instrumen pengumpulan data yaitu kuesioner, yang telah memenuhi syarat uji validitas dan reliabilitas menggunakan korelasi Product Moment Pearson dan reliabilitas menggunakan Alpha Cronbach diujikan kepada 30 responden. Hasil uji hipotesis penelitian dengan SEM AMOS adalah: 1. Etos kerja guru  cenderung sangat tinggi, komitmen kerja guru cenderung tinggi, kepuasan kerja guru  cenderung sangat tinggi, dan Organizational Citizenship Behavior (OCB) guru cenderung sangat tinggi. 2. Ada hubungan antara etos kerja guru dan Organizational Citizenship Behavior (OCB) guru. 3. Ada hubungan antara komitmen kerja guru dan Organizational Citizenship Behavior (OCB) guru. 4. Ada hubungan antara kepuasan kerja guru dan Organizational Citizesnhip Behavior (OCB) guru. 5. Ada hubungan antara etos kerja guru dan kepuasan kerja guru. 6. Ada hubungan antara komitmen kerja guru dan kepuasan kerja guru. 7. Ada hubungan tidak langsung antara etos kerja guru dan Organizational Citizenship Behavior (OCB) guru melalui kepuasan kerja guru. 8. Ada hubungan tidak langsung antara komitmen kerja guru dan Organizational Citizenship Behavior (OCB) melalui kepuasan kerja guru SMAN Kota Banjarmasin. Saran-saran: 1. Guru-guru disarankan mengaktualisasikan diri, bekerja secara efektif, bekerja tulus penuh syukur, bertanggung jawab dan meningkatkan prestasi kerja. Meningkatkan keikutsertaan di MGMP, membicarakan kebutuhan siswa, memperhatikan kurikulum dan perangkat mengajar, hidup sederhana, meningkatkan toleransi dalam organisasi, 2. Kepala SMAN Kota Banjarmasin diharapkan membantu aktualisasi guru, menumbuhkan kegiatan MGMP, membantu memberikan solusi permasalahan finansial, mengajak guru memperbaiki keadaan yang kurang ideal melalui toleransi, 3. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Selatan disarankan mengadakan seminar tentang etos kerja guru, memelihara komitmen kerja guru melalui MGMP, workshop kurikulum dan perangkat mengajar, meningkatkan insentif, serta meningkatkan toleransi guru terhadap organisasi.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI