DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Implementasi Program Bantuan Sosial Beras Sejahtera (Bansos Rastra) Di Kelurahan Jingah Kecamatan Teweh Baru
PENGARANG:UMMI NORNIATI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-06-14


ABSTRAK

Ummi Norniati, 1720421320040, 2019, Implementasi Program Bantuan Sosial Beras Sejahtera (Bansos Rastra) Di Kelurahan Jingah Kecamatan Teweh Baru, di bawah bimbingan Dosen Pembimbing I Bapak Dr. Budi Suryadi, S.Sos., M.Si dan Dosen Pembimbing Drs.H.Setia Budhi,M.Si,Ph.D.

Bansos Rastra (Beras Sejahtera) adalah program bantuan sosial dalam bentuk beras berkualitas medium kepada KPM sejumlah 10kg setiap bulannya tanpa dikenakan harga/biaya tebus.Tahun 2018 merupakan awal peralihan yang semula berupa pola subsidi menjadi pola bantuan sosial. Bansos Rastra bertujuan untuk mengurangi bebanpengeluarandanmeningkatkanaksesmasyarakat miskin dan rentan melalui pemenuhan kebutuhan pangan pokok yangmenjadi hak dasarnya.Manfaat Bansos Rastra adalah peningkatan ketahanan pangan di tingkat KPM, sekaligus sebagai mekanisme perlindungan sosial dan penanggulangan kemiskinan, peningkatan akses pangan baik secara fisik maupun ekonomi kepada KPM, sebagai pasar bagi hasil usaha tani padi, stabilisasi harga beras di pasaran, pengendalian inflasi melalui intervensi pemerintah dan menjaga stok pangan nasional dan membantu pertumbuhan ekonomi di daerah. Penerima manfaat Bansos Rastra adalah keluarga dengan kondisi sosial ekonomi 25% terendah di daerah pelaksanaannya, yang namanya termasuk di dalam Daftar KPM dan ditetapkan melalui Surat Keputusan Menteri Sosial.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui triangulasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data interaktif Miles and Huberman.

Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa Implementasi Program Bantuan Beras Sejahtera (Bansos Rastra) di Kelurahan Jingah pada faktor isi kebijakan, menunjukan optimal pada indikator jenis manfaat, perubahan dan implementor, sedangkan indikator target group, ketepatan sasaran dan sumber daya menunjukan belum optimal. Sementara pada faktor lingkungan kebijakan yang meliputi 3 indikator, Implementasi Program Bantuan Beras Sejahtera (Bansos Rastra) di Kelurahan Jingah juga menunjukan belum optimal. Faktor-faktor Kendala Implementasi Program Bantuan Sosial Beras Sejahtera (Bansos Rastra) di Kelurahan Jingah adalah: kurangnya sosialisasi program oleh instansi/lembaga terkait, pendistribusian dilakukan bertahap, tidak tersedia gudang untuk penyimpanan beras, data KPM yang dianggap sudah tidak relevan dengan keadaan saat ini, jumlah KPM yang dinilai kurang dari jumlah penduduk miskin di Kelurahan Jingah, pendataan tidak melibatkan unsur ketua RT dan kelurahan, pola bagi rata serta tidak tersedia dana operasional pengelolaan Bansos Rastra  dari pemerintah daerah setempat.

 

Kata Kunci: Program Bantuan Sosial Beras Sejahtera (Bansos Rastra).

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI