DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH TERPAAN TAYANGAN 86 DI NET TV SEBAGAI MEDIA INFORMASI TERHADAP PENINGKATAN KESADARAN HUKUM DAN IMPLIKASINYA PADA PERILAKU TAAT HUKUM MASYARAKAT (STUDI PADA MASYARAKAT KOTA BANJARMASIN)
PENGARANG:M.Fiqri Baihaqi
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-07-03


ABSTRAK

Muhammad Fiqri Baihaqi, Dic114031, Pengaruh terpaan tayangan 86 di Net tv sebagai media informasi terhadap peningkatan kesadaran hukum dan implikasinya pada perilaku taat hukum masyarakat (Studi pada masyarakat kota Banjarmasin). Dibimbing oleh Sri Astuty dan Lalita Hanief

            Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tayangan 86 (X) terhadap kesadaran hukum (Y)  dan implikasinya pada perilaku taat hukum (Z) masyarakat kota Banjarmasin.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan tipe penelitian eksplanatif sedangkan sampel dipilih secara purpossive sampling sebanyak 400 masyarakat kota Banjarmasin, dengan kriteria pernah menonton tayangan 86 , pengumpulan data menggunakan kuesioner, dokumentasi, observasi, dan riset kepustakaan. Teknik analisis data menggunakan path analiysis atau analisis jalur dengan tingkat signifikansi sebesar 0.05 dibantu dengan aplikasi SPSS version 24 for windows,

            Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil pengujian hipotesis baik secara parsial maupun simultan  hipotesis Ha dapat diterima dan hipotesis Ho ditolak, yang berarti bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan pada terpaan tayangan 86 di Net Tv terhadap peningkatan Kesadaran Hukum dengan besaran nilai 6.878 dengan nilai Rsquare 0.338, serta memiliki implikasi pada perilaku taat hukum bagi masyarakat kota Banjarmasin sebesar 33.8%

Kata Kunci:  Terpaan Tayangan Televisi, Tayangan 86, Kesadaran hukum, Ketaatan Hukum

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI