DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Analisis Pemasaran Ikan Gabus (Channa Striata) Hasil tangkapan di Desa Muning Tengah Kecamatan Hulu Sungai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Selatan Provinisi Kalimantan Selatan
PENGARANG:HAIRIL
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-07-18


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk : 1). Menganalisis saluran pemasaran usaha tangkapan ikan Gabus (Channa striata)di Desa Muning Tengah. 2). Menganalisis margin potensi usaha Tangkapan ikan Gabus (Channa striata)di Desa Muning Tengah. 3). Menganalisis besar bagian (share) harga yang diterima oleh penangkapan ikan gabus di Desa Muning Tengah. 4). Menganalisis kelayakan usaha penangkapan ikan gabus di Desa Muning Tengah dan kelayakan usaha pada pelaku pemasarannya. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara. Sampel dalam dalam penelitian ini ditentukan dengan metode purposive sampling. Pengambilan sampel dilakukan dengan dua metode yaitu Sensus Sampling dan Snowball Sampling. Penelitian ini dilakukan Desa Muning Tengah Kecematan Daha Selatan Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa saluranpemasaran ikanGabus di Desa Muning Tengahmulaidari tingkatprodusenhinggake tingkatkonsumen akhirsecaraumum memiliki 2polasaluran pemasaran. Margin pemasaran ikanGabus di Desa Muning Tengah pada pola pemasaran I sebesar Rp. 4000,- sedangkan margin pemasaran pada pola pemasaran II untuk pedagang pengumpul sebesar Rp. 2000,- dan untuk pedagang pengecer sebesar Rp. 3000,-. Nilai share yang diterima nelayan tangkap sebesar 90%. Dilihat dari analisis kelayakan usaha yang dilakukan, usaha penangkapan Ikan Gabus  di desa Muning Tengah layak untuk dilanjutkan. 

Kata Kunci : Pemasaran, dan Ikan Gabus

 

This study aims to: 1). Analyzing the marketing channels of the Snakehead fish catch (Channa striata) in Central Muning Village. 2). Analyzing the potential margins of the Snakehead Fish (Channa striata) business in Central Muning Village. 3). Analyze the part (share) price received by catchingSnakehead fish in Central Muning Village. 4). Analyzing the feasibility of Snakehead fishing in Central Muning Village and the business feasibility of the marketing actors.The method of data collection is done by observation and interviews. The sample in this study was determined by purposive sampling method. Sampling is done by two methods, namely Census Sampling and Snowball Sampling. This research was conducted in the Central Muning Village, Daha Selatan Sub-district, Hulu Sungai Selatan District. The results of this study indicate that the Snakehead fish marketing system in Central Muning Village from the producer level to the final consumer level generally has 2 marketing channel patterns. Snakehead fish marketing margin in Central Muning Village in the marketing pattern I was Rp. 4000, - while the marketing margin in the marketing pattern II for collecting traders is Rp. 2000, - and for retailers Rp. 3000, -. The share value received by fishermen caught is 90%. Looking from the business feasibility analysis carried out, the business of catching Snakehead Fish in the village of Central Muning is feasible to continue.

 

Keyword : Marketing and Snakehead Fish

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI