DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENERAPAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN DAERAH BARANG MILIK DAERAH (SIMDA-BMD) DAN PENGARUHNYA TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH (Studi Kasus Pada Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah)
PENGARANG:SARINAH AULIA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-07-20


ABSTRAK

Sarinah Aulia, D1A115022, 2019 “Penerapan Sistem Informasi Manajemen Barang Milik Daerah (SIMDA-BMD) dan Pengaruhnya Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (Studi Kasus Pada Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah)”, di bawah bimbingan Muslih Amberi.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat penerapan SIMDA BMD dan pengaruhnya terhadap kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Lokasi yang dipilih dalam penelitian ini adalah Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Adapun sampel dalam penelitian ini berjumlah 28 Pengurus Barang atau Operator SIMDA BMD pada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan beberapa Kecamatan yang ada di Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Pengumpulan data dilakukan dengan dua teknik yaitu pembagian kuesioner dan wawancara dengan salah satu Pengurus Barang pada Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Hulu Sungai Tengah untuk studi pendahuluan dalam penelitian ini.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa 96% penerapan SIMDA BMD oleh Pengurus Barang atau Operator SIMDA pada Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah terlaksana dengan baik. Selanjutnya diketahui bahwa penerapan SIMDA BMD berpengaruh signifikan terhadap kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah.

Kata Kunci : SIMDA BMD, Laporan Keuangan Pemerintah Daerah

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI