DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS VII SMP NEGERI 15 BANJARMASIN TAHUN PELAJARAN 2016/2017
PENGARANG:LIA LISMAYANTY
PENERBIT:PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA JURUSAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN IPA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
TANGGAL:2017-12-04


Matematika merupakan salah satu bidang studi yang ada pada semua jenjang
pendidikan, mulai dari tingkat sekolah dasar hingga perguruan tinggi. Hasil
wawancara dengan guru matematika di SMP Negeri 15 Banjarmasin menyatakan
bahwa terdapat beberapa siswa kelas VII yang rata-rata hasil belajar nya masih
rendah. Berdasarkan hal tersebut dilakukan penelitian: penerapan model
pembelajaran kooperatif tipe
team assisted individualization (TAI) pada mata
pelajaran matematika di kelas VII SMP Negeri 15 banjarmasin tahun pelajaran
2016/2017 khususnya pada materi segiempat (persegi panjang, persegi dan
jajargenjang) , yang bertujuan untuk: 1) Mengetahui hasil belajar siswa dalam
pembelajaran matematika menggunakan model pembelajaran TAI. 2) Mengetahui
hasil belajar siswa dalam menggunakan pembelajaran langsung. 3) Mengetahui
perbedaan antara hasil belajar siswa mengunakan model pembelajaran kooperatif
tipe
team assisted individualization dan hasil belajar siswa mengunakan
pembelajaran langsung pada mata pelajaran matematika. Penelitian ini
menggunakan metode eksperimen kuasi dengan populasi siswa kelas VII SMP
Negeri 15 Banjarmasin. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah
teknik sampling bertujuan (
purpossive sampling), yaitu memilih kelas VII F
sebagai kelas eksperimen dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe
TAI dan kelas VII G sebagai kontrol dengan menggunakan pembelajaran
langsung. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, dan dokumentasi.
Analisis statistik data menggunakan statistik deskriptif yang terdiri dari rata-rata
dan perhitungan persentase, sedangkan statistik inferensial terdiri dari uji
normalitas, uji homogenitas, uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Hasil
belajar siswa dalam pembelajaran matematika menggunakan model pembelajaran
TAI berada pada kualifikasi baik. 2) Hasil belajar siswa dalam pembelajaran
matematika menggunakan pembelajaran langsung berada pada kualifikasi cukup.
3) Terdapat perbedaan yang signifikan antara rata-rata hasil belajar siswa yang
belajar dengan menggunakan model pembelajaran TAI dan rata-rata hasil belajar
siswa dengan menggunakan pembelajaran langsung.
.
Kata kunci: model pembelajaran kooperatif tipe TAI, pembelajaran langsung,
hasil belajar.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI