DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS LUMPUR HASIL PENGOLAHAN AIR BERSIH (STUDI KASUS : IPA 250 L/DETIK BALAI PENGELOLAAN AIR MINUM BANJARBAKULA)
PENGARANG:M. RAVIE AZEMY H-1217
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-08-26


BPAM Banjarbakula di bangun tahun 2016 untuk memenuhi kebutuhan air baku dan air curah pada 5 PDAM di Kalimantan Selatan meliputi Banjarmasin, Banjarbaru, Banjar, Batola, Tanah Laut. Selain mengolah air baku menjadi air bersih, Instalasi pengolahan air BPAM Banjarbakula juga menghasilkan residu proses berupa lumpur yang berasal dari unit bak flokulator dan bak sedimentasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui timbulan lumpur, waktu optimal drain lumpur, dan karakteristik lumpur. Berdasarkan hasil perhitungan, timbulan lumpur persamaan 1 hari kamis rata-rata bak flokulator A1 138,774 m³/Hari; bak flokulator B1 174,358 m³/Hari; bak sedimentasi A 132,327 m³/Hari; bak sedimentasi B 143,790 m³/Hari. Timbulan lumpur persamaan 1 hari jumat rata-rata bak flokulator A1 122,543 m³/Hari; bak flokulator B1 118,337 m³/Hari; bak sedimentasi A 153,200 m³/Hari; bak sedimentasi B 133,782 m³/Hari. Timbulan lumpur persamaan 2 hari kamis rata-rata bak flokulator A1 119,033 m³/Hari; bak flokulator B1 149,956 m³/Hari; bak sedimentasi A 112,587 m³/Hari; bak sedimentasi B 119,388 m³/Hari. Timbulan lumpur persamaan 2 hari jumat rata-rata bak flokulator A1 103,041 m³/Hari; bak flokulator B1 99,510 m³/Hari; bak sedimentasi A 121,939 m³/Hari; bak sedimentasi B 141,129 m³/Hari. Waktu optimal drain lumpur untuk bak flokulasi, yaitu 1 jam dan bak sedimentasi, yaitu 62 jam. Karakteristik lumpur kadar air yang terkandung dalam tanah adalah rata-rata sebesar 1570.38%, Berat Volume tanah basah  (gm) = 1,26 gr/cm³, Berat Volume tanah kering (gd)  = 0,605 gr/cm³, Void Ratio (e) = 3,04, Porositas (n) = 0,75, Derajat kejenuhan (Sr) = 86,97 %, berat jenis (Specific Gravity) 2,46, material yang lolos saringan No.200 lebih dari 50% yaitu 57,28%, maka tanah tersebut dapat digolongkan tanah berbutir halus, sistem klasifikasi USCS kerikil 0 %, pasir 44,36 %, lanau dan lempung 55,64 % sedangkan AASHTO 3,48 %, Pasir 44,88%, Lanau 24,55 %, Lempung 31,09 %.

 

Kata Kunci:Lumpur, Timbulan Lumpur, Drain, Karakteristik, Sifat Fisik Tanah

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI