DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS FAKTOR RISIKO KEMATIAN IBU DI KABUPATEN BANJAR PERIODE 2015-2018
PENGARANG:LAILAN NOOR AKBARI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-09-02


 Kematian ibu merupakan kematian dari setiap wanita selama masa kehamilan, bersalin atau dalam 42 hari sesudah berakhirnya kehamilan yang disebabkan oleh berbagai faktor. Angka kematian ibu (AKI) di Kabupaten Banjar pada tahun 2014 memiliki kasus AKI sebanyak 25 kasus pada tahun 2015 menjadi 12 kasus dan hingga di tahun 2016 menjadi 11 kasus, tahun 2017 menjadi 7 kasus dan tahun 2018 meningkat menjadi 10 kasus. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan faktor risiko kematian ibu di Kabupaten Banjar dan penelitian ini merupakan observasional analitik dengan desain case control. Populasinya adalah ibu yang mengalami kejadian kematian pada saat proses bersalin atau dalam 42 hari sesudah berakhirnya kehamilan yang tercatat di Dinas Kesahatan dari tahun 2015-2018. Sedangkan sampel dalam penelitian ini meliputi kasus dan sampel kontrol dengan perbandingan 1:2 yang ditetapkan dengan simple random sampling. Hasil penelitian yaitu terdapat hubungan antara tingkat pendidikan (p=0,0001) dan pemeriksaan antenatal (p=0,025) dengan kejadian kematian ibu di Kabupaten Banjar. Sedangkan Riwayat penyakit (p=0,364), usia ibu (p=0,145), paritas (p=0,056), jarak kehamilan (p=1,000), jarak ke fasilitas kesehatan (p=0,084), tempat persalinan (p=0,490) dan penolong persalinan (p=1,000) tidak berhubungan dengan kejadian kematian ibu di Kabupaten Banjar.

 

 

Kata kunci: Kematian ibu, tingkat pendidikan, pemeriksaan antenatal

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI