DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH PELATIHAN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL PADA BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH PROVINSI KALIMANTAN SELATAN DENGAN TINGKAT PENDIDIKAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI
PENGARANG:REZA FAHLEVI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-09-06


ABSTRAK

 

Reza Fahlevi, 2019. Pengaruh Pelatihan dan Motivasi terhadap Kinerja Pegawai Negeri Sipil pada Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kalimantan Selatan dengan Tingkat Pendidikan Sebagai Variabel Moderasi. Program Magister Ilmu Pemerintahan Fisip Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing I: Jamaluddin, Pembimbing II: Bachruddin Ali Akhmad.

 

 

Pelatihan selama ini dijadikan sebuah cara bagi sebuah organisasi dalam rangka meningkatkan hard skill dan soft skill pegawai nya dalam rangka meningkatkan kinerja, dengan harapan kinerja organisasi secara keseluruhan dapat terangkat pula. Namun, selama ini masih belum diketahui secara pasti seberapa besar pengaruh pelatihan tersebut terhadap kinerja. Begitu pula dengan motivasi, selama ini organisasi berusaha mencari formulasi yang tepat dalam memacu kinerja pegawai negeri sipil dengan berbagai kebijakan.

Tujuan penelitian ini untuk menguji pengaruh signifikan pada pelatihan dan motivasi terhadap kinerja pegawai negeri sipil pada Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kalimantan Selatan dengan memposisikan Tingkat Pendidikan sebagai variabel moderasi.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian explanatory research. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner yang dibagikan kepada sampel penelitian yaitu 80 orang (sampling jenuh). Analisis data menggunakan Partial Least Square dengan software SmartPLS v3.2.8.

Hasil penelitian membuktikan ada pengaruh signifikan pelatihan dan motivasi terhadap kinerja pegawai Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kalimantan Selatan. Tingkat pendidikan memoderasi hubungan antara pelatihan terhadap kinerja tetapi tidak memoderasi hubungan antara motivasi terhadap kinerja Pegawai Negeri Sipil pada Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kalimantan Selatan

 

Kata Kunci: Pelatihan, Motivasi, Kinerja, Tingkat Pendidikan

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI