DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Pengaruh Bokashi Eceng Gondok Terhadap Pertumbuhan Cabai Rawit (Capsicum Frutescens L.) Varietas Hiyung Pada Fase Vegetatif
PENGARANG:MUHAMMAD AHYAN
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-09-10


Cabai rawit (Capsicum frutescens L.) adalah tanaman hortikultura keluarga Solanaceae bernilai ekonomi tinggi, bisa sebagai bumbu masakan dan obat-obata. Rata-rata produksi Nasional tahun 2009 yakni 5,89 t ha-1, sedangkan di Kalimantan Selatan pada tahun 2009 yakni 4,4 t ha-1.Hal ini disebabkan tidak menentunya musim, juga penanganan cara budidaya tanaman cabai rawit kurang maksimal, misalnya seperti pengairan yang di aliri hujan dan kurang terseleksi penggunaan benih, serta pupuk yang diberikan kurang optimal. Eceng gondok dijadikan BO alternatif yang terdapat di perairan, namun bisa dimanfaatkan sebagai pupu bokashi. Tujuan penelitian mengetahui perbedaan pengaruh dari pemberian beberapa jenis pupuk bokashi terhadap pertumbuhan tanaman cabai rawit varietas hiyung pada fase vegetatif. Penelitian ini menggunakan Rangcangan Acak Lengkap satu faktor berupa dosis eceng gondok yang terdiri dari 5 taraf yaitu P0 = Kontrol  (5 kg tanah + 1 kg pupuk kotoran ayam ) / polybag P1 = 10% g pupuk bokashi eceng gondok P2 = 20% g pupuk bokashi eceng gondok P3 = 40% g pupuk bokashi eceng gondok P4 = 80% g pupuk bokashi eceng gondok. Variabel pengamatan pada penelitian ini yaitu tinggi Tanaman, diameter batang dan jumlah bunga. Hasil penelitian ini menujukkan bahwa pemberian bokashi eceng gondok memberikan pengaruh nyata pada diameter batang di umur 35 HST dimana perlakuan terbaik terdapat pada perlakuan P4 = 80% g pupuk bokash ieceng gondok dengan diameter 0.60 cm.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI