DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PERAN ORANG TUA TERHADAP KEBERHASILAN ABK DI SEKOLAH INKLUSI SDN BENUA ANYAR 8 BANJARMASIN
PENGARANG:NURUL ISLAMIYAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-10-19


ABSTRAK

 

Islamiyah, Nurul. 2019. Peran Orang Tua Terhadap Keberhasilan ABK di Sekolah Inklusi SDN    Benua Anyar 8 Banjarmasin.         Skripsi. Program S1 Pendidikan Khusus. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Tahun Akademik  2018/2019.Pembimbing 1:Chairil Faif Pasani, Pembimbing II: Eviani Damastuti.

 

Peran orang tua adalah seperangkat tingkah laku ayah dan ibu dalam bekerjasama dan bertanggung jawab kepada anak-anaknya dari anak itu lahir sampai dia mampu bertanggung jawab atas dirinya sendiri terutama anak berkebutuhan khusus. Temuan di lapangan terlihat bahwa setiap orang tua mempunyai sikap yang berbeda-beda dalam menyikapi anak berkebutuhan khusus, padahal sikap orang tua terhadap anak berkebutuhan khusus sangat berdampak pada keberhasilan anak di sekolah inklusi. Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui sikap orang tua kepada anak untuk menunjang keberhasilan ABK 2) mengetahui bagaimana kerjasama orang tua dengan guru menunjang keberhasilan ABK 3) mengetahui kerjasama ayah dan ibu di rumah dalam  menunjang keberhasilan ABK.

Penelitian ini merupakan penelitian lapangan studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah Empat Orang Tua ABK kemudian dilanjutkan dengan Wali Kelas, dan Guru Pendamping Kelas yang bersangkutan di Sekolah Inklusi SDN Benua Anyar 8 Banjarmasin. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data yang telah terkumpul disusun dan diklasifikasi dengan mengacu pada pertanyaan penelitian. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan model analisis Miles dan Huerman yang terdiri dari reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan

Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) orang tua selalu menunjang keberhasilan anak di sekolah yaitu melalui sikap anak selalu diantar dan dijemput, peralatan sekolah anak selalu disediakan, mengontrol nilai anak di sekolah dan membimbing anak di rumah. 2) dalam hal kerjasama orang tua dan guru sudah terjalin dengan baik dimana orang tua mau bekerjasama dengan pihak sekolah untuk meningkatkan kemampuan anak 3) Tiga dari empat orang tua anak berkebutuhan khusus mempunyai kerjasama yang baik antara ayah dan ibunya. Sehingga menunjang keberhasilan ABK di sekolah.

Kata Kunci: orang tua, ABK, inklusi

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI