DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Penggunaan Media Komik Modifikasi Untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Pemulaan Pada Anak Tunagrahita Ringan Kelas III C Di SDLB B/C Dharma Wanita Banjarmasin
PENGARANG:SRI MURDIYATI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-10-20


ABSTRAK

Murdiyati, Sri. A1F115062. 2019. Penggunaan Media Komik Modifikasi untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Pemulaan Pada Anak Tunagrahita Ringan Kelas III C di SDLB B/C Dharma Wanita. Skrpsi Program S-1 Pendidikan Khusus. Jurusan Ilmu Pendidikan. Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing   1:   Dr Imam   Yuwono,   M.Pd   dan Pembimbing II:MonryFraick NickyGillian Ratumbuysang, M.Pd.

 

Kata Kunci : Anak Tunagrahita Ringan, Media Komik Modifikasi, Kemampuan Membaca Pemulaan

 

            Permasalahan dalam penelitian ini yaitu  anak tunagrahita ringan mengalami masalah dalam membaca. Khususnya dalam mengenal huruf, membaca suku kata, membaca kata  dan membaca kalimat. Hal ini sangat berpengaruh  pada pembelajaran di sekolah dan pada saat anak menjalankan aktivitas sehari-hari seperti membaca tulisan atau pun membaca nama benda yang berada disekitar. Sehingga kemampuan membaca sangat penting dimiliki oleh setiap anak. Akan tetapi masih belum ada media yang unik dan bergambar yang dapat membuat anak termotivasi  untuk belajar membaca pemulaan .

          Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen kuasi, desain penelitian yang digunakan times series  design. Penelitian ini dilakukan di SDLB B/C Dharma Wanita Banjarmasin, dengan subyek anak tunagrahita ringan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi dan tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif.

            Hasil penelitian menunjukkan hasil tes kemampuan membaca pemulaan terdapat perbedaan antara sebelum dan sesudah diberikan treatment menggunakan mediakomik modifikasi. Nilai pretest adalah test O1=33,3%, O2=33,3%, O3=33,3% dan O4= 55% dengan rata-rata 38,7 %. Setelah diberi treatment menggunakan media  komik modifikasi dapat hasil posttest yaitu O5=80% ,O6=86,6%, O7= 91,6%, dan O8= 98,3% dengan rata-rata 89,1%. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa media komik modifikasi efektif digunakan sebagai upaya meningkatkan kemampuan membaca pemulaan pada anak tunagrahita ringan.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI