DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MENGEMBANGKAN MOTORIK HALUS ANAK DALAM MENGKOORDINASIKAN MATA DAN TANGAN UNTUK MELAKUKAN GERAKAN YANG RUMIT MENGGUNAKAN MODEL DEMONSTRASI KOMBINASI PEMBERIAN TUGAS BERMEDIA BARANG BEKAS PADA ANAK KELOMPOK A DI TK ANAK BERUNTUNG BARITO KUALA
PENGARANG:JUMIATI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-10-20


ABSTRAK

Jumiati. 2019, “Mengembangkan Motorik Halus Anak Dalam Mengkoordinasikan Mata Dan Tangan Untuk Melakukan Gerakan Yang Rumit Menggunakan Model Demonstrasi Kombinasi Pemberian Tugas Bermedia Barang Bekas Pada Anak Kelompok A TK Anak Beruntung Barito Kuala”. Skripsi S1 Perndidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing Mohammad Dani Wahyudi , S.Pd.I., M.Pd.

Kata Kunci : Motorik halus, Mengkoordinasikan Mata dan Tangan untuk Melakukan Gerakan yang Rumit, Demonstrasi, Pemberian Tugas, dan Media Barang Bekas.

Penelitian Tindakan Kelas ini dilaksanakan pada anak kelompok A TK Anak Beruntung Barito Kuala. Permasalahan yang terjadi adalah anak masih belum mampu dalam mengkoordinasikan mata dan tangan untuk melakukan gerakan yang rumit. penyebabnya karena materi yang disampaikan dengan metode ceramah saja dan anak juga cepat bosan serta jenuh jika melakukan gerakan yang rumit, jari-jemari tangan anak belum lemas dan belum terbiasa untuk memegang sesuatu dalam jangka waktu lama, kurang stimulus dari guru. Salah satu upaya yang dilakukan untuk mengembangkan kemampuan anak dalam mengkoordinasikan mata dan tangan untuk melakukan gerakan yang rumit adalah dengan menggunakan Model Demonstrasi kombinasi Pemberian Tugas Bermedia Barang Bekas.

Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian yaitu Penelitian Tindakan Kelas. Penelitian ini dilakukan dalam 3 kali pertemuan. Penelitian ini dilakukan pada anak kelompok A TK Anak Beruntung Barito Kuala dengan jumlah anak sebanyak 14 anak yang terdiri dari 6 anak perempuan dan 8 anak laki-laki. Dengan indikator keberhasilan aktivitas guru memperoleh skor ≥20 atau 81% dengan kriteria sangat baik, aktivitas anak secara klasikal memperoleh81% dengan kriteria sangat aktif dan hasil capaian perkembangan motorik halus apabila ketuntasan klasikal anak mencapai skor ≥81% memperoleh bintang 3(«««) atau berkembang sesuai harapan (BSH) dan bintang 4(««««) atau berkembang sangat baik (BSB).

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa aktivitas guru pada pertemuan 1 memperoleh kategori Baik dan semakin meningkat pada pertemuan 3 memperoleh  kategori Sangat Baik. Aktivitas anak pada pertemuan 1 memperoleh kategori Cukup Aktif dan meningkat pada pertemuan 3 memperoleh kategori Sangat Aktif. Hasil capaian perkembangan motorik halus anak pada pertemuan 1 memperoleh bintang 2 (««) dengankategori Mulai Berkembang dan meningkat pada pertemuan 3 mencapai keberhasilan dengan perolehan bintang 3 («««) dengan kategori Berkembang Sesuai Harapan dan bintang 4 (««««) dengan kategori Berkembang Sangat Baik.

Berdasarkan data penelitian yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa menggunakan  Model Demonstrasi kombinasi Pemberian Tugas Bermedia Barang Bekas dapat mengembangkan kemampuan motorik halus anak dalam mengkoordinasi mata dan tangan untuk melakukan gerakan yang rumit pada anak kelompok A  TK Anak Beruntung Barito Kuala. Dengan ini disarankan kepada guru dapat menggunakan peneitian ini sebagai bahan dalam mengembangkan motorik halus anak dalam mengkoordinasikan mata dan tangan untuk melakukan gerakan yang rumit.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI