DIGITAL LIBRARY



JUDUL:STUDI STABILISASI TANAH LEMPUNG DENGAN LIMBAH PECAHAN BATA RINGAN
PENGARANG:ACHMAD SIDIQ KUSWORO
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-10-20


 

1.                                                                              ABSTRAK

 

Perumahan yang menggunakan bata ringan untuk bahan konstruksi biasanya ada sekitar 1 m3 dari tiap 20 m3 yang menjadi limbah dan tidak terpakai. Semakin banyak perumahan yang dibangun maka semakin banyak pula limbah yang tidak terpakai. Sehingga harus ada upaya untuk menggunakan limbah tersebut sehingga tidak terbuang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan pecahan bata ringan terhadap nilai Plastic Index (PI) tanah dan Unconfined Compression Test (UCT) dengan prosentase yang berbeda.

 

Tanah yang dipakai untuk pengujian ini adalah tanah laterit, tanah lempung organik, dan tanah ekspansif. Pengujian yang dilakukan pada penelitian ini adalah batas plastis, batas cair, UCT,uji Standard Proctor Test, dan California Bearing Ratio (CBR) dengan dengan persentase pecahan bata ringan 2%, 4%, 6%, 8%, dan 10%.

 

Berdasarkan penelitian ini didapatkan nilai PI pada tanah laterit berturut-turut sebesar 21,31%, 19,44%, 18,51%, 17,07%, dan 15.3%. Pada tanah lempung organik sebesar 20,60%, 20,33%, 19,69%, 19,03%, dan 17,36% dan pada tanah ekspansif sebesar 51,97%, 49,80%, 48,29%, 45,50%, dan 44,04%. Untuk UCT pada tanah laterit didapatkan nilai cu tertinggi sebesar 2,26 kg/cm2 pada campuran 10%, γd 1,60 gr/cm3 dan kadar air 20%. Untuk lempung organik didapatkan nilai cu tertinggi sebesar 1,79 kg/cm2 pada campuran 10%, γd 1,37 gr/cm3 dan kadar air 30%. Dan pada tanah ekspansif didapatkan nilai cu tertinggi sebesar 3,72 kg/cm2 pada campuran 10% γd 1,60 gr/cm3 dan kadar air 25%. Dari hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa limbah bata ringan dapat digunakan sebagai bahan stabilisasi. Semakin banyak persentase pecahan bata ringan yang digunakan maka nilai PI akan semakin tuun dan cu akan semakin naik.

 

Kata kunci : Stabilisasi, Tanah Lempung, Pecahan bata ringan.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI