DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH DOSIS KOTORAN BURUNG PUYUH TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KACANG TANAH (Arachis hypogaea L.)
PENGARANG:ISNA ERVIANA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-10-22


ABSTRAK Kacang tanah (Arachis hypogaea L.) termasuk tanaman legum kedua setelah kedelai. Tanaman ini berasal dari banua Amereka tepatnya di daerah Brazilia (Amereka Latin) saat ini tersebar keseluruh dunia yang beriklim tropis. Kacang tanah kaya akan protien dan lemak dan bijinya juga bisa dimanfaatkan untuk pembuatan keju, minyak dan sabun. Tujuan dari penelitian untuk mengetahui pengaruh pupuk kandang kotoran burung puyuh terhadap pertumbuhan dan hasil kacang tanah serta mengetahui dosis pupuk terbaik untuk pertumbuhan dan hasil kacang tanah.Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Percobaan Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Jl. RO Ulin Loktabat Selatan Banjarbaru.Dari Bulan Januari sampai Maret 2018. Rancangan Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengap (RAL) satu faktor dengan perlakuan P0: Tanpa perlakuan (kontrol) P1 : Pupuk kotoran burung puyuh 5 ton/ha, P2 : Pupuk kotoran burung puyuh 10 ton/ha, P3 : Pupuk kotoran burung puyuh 15 ton/ha, dan P4 : Pupuk kotoran burung puyuh 20 ton/ha diulang sebanyak 5 kali sehingga memperoleh 25 satuan percobaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk kotoran burung puyuh tidak memberikan pengaruh nyata baik pada variabel tinggi tanaman, umur awal berbunga, berat basah polong, maupun berat 100 biji tanaman. Kata Kunci : Pupuk burung puyuh, kacang tanah.
Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI