DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA PUISI MENGGUNAKAN MODEL COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) DIKOMBINASIKAN DENGAN VISUALIZATION, AUDITORY, KINESTETIC (VAK), DAN TALKING STICK PADA SISWA KELAS IV SDN PANGERAN 1 BANJARMASIN
PENGARANG:SUSRADHA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-10-24


ABSTRAK

Susradha. 2019. Meningkatkan Keterampilan Membaca Puisi Menggunakan Model Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) dikombinasikan dengan Visualization, Auditory, Kinestetic (VAK) dan Talking Stick Pada Siswa Kelas IV SDN Pangeran 1 Banjarmasin. Skripsi Program Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing: Drs. H. Khairil Anwar, M.Pd

Kata Kunci: Keterampilan Membaca, Puisi, CIRC, VAK, dan Talking Stick

            Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya kemampuan siswa dalam membaca teks puisi. Permasalahan ini disebabkan siswa kurang memahami contoh yang diberikan guru, rendahnya minat dan keaktifan siswa dalam kegiatan membaca, siswa merasa bosan selama proses pembelajaran. Salah satu upaya untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah melalui model CIRC dikombinasikan dengan VAK, dan Talking Stick dengan tujuan dapat meningkatkan keterampilan membaca puisi pada kelas IV SDN Pangeran 1 Banjarmasin. Melalui kerja kelompok dan pemberian contoh dari guru sehingga siswa dapat menirukan dan lebih aktif, serta bermain dalam pembelajaran agar tidak merasa cepat bosan.

            Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini dilakukan dalam 4 pertemuan. Setiap pertemuan dilaksanakan pada siswa kelas IV semester 2 dengan jumlah siswa 32 orang. Analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah data kualitatif dan kuantitatif. Cara pengambilan data melalui observasi dan tes. Teknik pengumpulan data dari lembar observasi guru, lembar aktivitas siswa, serta hasil tes individu selama pembelajaran berlangsung.

            Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas guru pada pertemuan pertama baik dan terus meningkat sampai pertemuan terakhir menjadi sangat baik. Akitivitas siswa dan hasil belajar siswa dalam keterampilan membaca puisi terdapat peningkatan. Terlihat dari skor aktivitas siswa pertemuan 1 53%, pertemuan 2 72%, pertemuan 3 91%, dan pertemuan 4 97%. Untuk hasil belajar pertemuan 1 41%, pertemuan 2 44%, pertemuan 3 50%, dan pertemuan 4 84%.

                                Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model CIRC dikombinasikan dengan VAK dan Talking Stick dapat meningkatkan keterampilan membaca puisi pada siswa kelas IV SDN Pangeran 1 Banjarmasin. Kepada guru-guru disarankan agar dapat menerapkan model CIRC dikombinasikan dengan VAK dan Talking Stick sebagai salah satu alternatif yang dapat digunakan dalam pembelajaran untuk meningkatkan keterampilan membaca puisi pada siswa kelas IV.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI