DIGITAL LIBRARY



JUDUL:RESPON BEBERAPA PUPUK BOKASHI PADAT TERHADAP HASIL PRODUKSI TANAMAN CABAI RAWIT HIYUNG
PENGARANG:CHUSNUL CHOTIMAH-1229
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-11-06


Cabai rawit (Capsicum frutescens L.) merupakan salah satu tanaman hortikultura dari jenis sayuran yang memiliki buah kecil dengan rasa yang pedas dan khas. Cabai rawit di Indonesia populer sebagai bahan untuk membuat berbagai macam sambal dan bumbu masakan tradisional. Cabai rawit juga digunakan untuk pembuatan obat-obatan seperti  koyo dan analgesik, selain mengandung zat yang rasanya pedas (capsicin), juga mengandung provitamin A dan vitamin C. Budidaya cabai Hiyung di daerah asalnya (Desa Hiyung) dilakukan di atas bedengan pada saat musim kemarau, tetapi cabai rawit ini juga bisa tumbuh di lahan kering atau lahan tadah hujan. Produktivitas rata-rata cabai rawit di Kalimantan Selatan 3.7 ton/ha sedangkan potensinya sekitar 8 ton/ha. Oleh sebab itu budidaya cabai rawit Hiyung sangat berpeluang untuk dikembangkan di berbagai tipe lahan dan ditingkatkan produktivitasnya dengan cara perbaikan teknologi budidaya melalui pemupukan  diharapkan  dapat  menunjang pertumbuhan  generatif  yang mengarah pada produksi dan mutu yang baik.Respon baik dari pupuk bokhasi dapat memperbaiki kesuburan tanah karena dapat menyediakan unsur hara seperti N, P, K, Ca, Mg dan S dan  membuat permeabilitas tanah menjadi lebih baik. Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok 1 faktor dengan 4 ulangan, faktor penggunaan pupuk bokhasi padat terdiri atas 6 taraf perlakuan berupa k0=kontrol+NPK 0,04 kg; k1=1,2 kg kirinyuh+NPK 0,04 kg; k2=1,2 kg sekam+NPK 0,04 kg; k3=1,2 kg limbah kota+NPK 0,04 kg; k41,2 kg daun gamal+NPK  0,04 kg;k5=1,2 kg eceng gondok+NPK 0,04 kg. Penelitian ini menunjukkan bahwa pemberian beberapa jenis pupuk bokhasi padat berpengaruh sangat nyata terhadap semua parameter yaitu umur panen, jumlah  buah pertanaman, berat segar buah pertanaman dan produksi tanaman ton/ha. Perlakuan yang memberikan pengaruh terbaik terhadap hasil produksi tanaman cabai Hiyung adalah k3 (limbah kota+NPK).

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI