DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA MATERI SUMBER ENERGI MENGGUNAKAN MODEL DISCOVERY LEARNING (DL), DI KOMBINASIKAN DENGAN STUDEN TEAMS-ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD), DIBANTU DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS IV DI SDN CINDAI ALUS 1 MARTAPURA
PENGARANG:IRMARIZKI WIDYACAHYANI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-11-09


Widyacahyani, Irmarizki. 2019. Meningkatkan Aktivitas dan  Hasil Belajar Siswa Materi Sumber Energi Menggunakan Model Discovery Learning (DL), dikombinasikan dengan Studen Teams-Achievement Divisions (STAD), Dibantu dengan Media Audio Visual  pada Siswa Kelas IV di SDN Cindai Alus 1 Martapura. Skripsi Program PGSD FKIP ULM Banjarmasin. Dosen Pembimbing Drs. H. Hardiansyah, M.Si

Kata Kunci : Aktivitas, Hasil Belajar, Sumber Energi, Discovery Learning, Studen Teams-Achievement Divisions, Audio Visual.

 

Permasalahan pembelajaran pada siswa kelas IV SDN Cindai Alus 1 Martapura yaitu proses pembelajaran hanya terfokus pada guru, peran siswa dalam pembelajaran kurang aktif, serta tidak adanya penggunaan model pembelajaran yang bervariasi sehingga mengakibatkan pembelajaran menjadi kurang menarik dan membosankan bagi siswa. Hal ini berdampak pada rendahnya hasil belajar IPA materi sumber energi. Oleh karena itu kombinasi model Discovery Learning (Dl), Studen Teams-Achievement Divisions (STAD), Dibantu dengan Media Audio Visual ditempuh untuk pembelajaran yang lebih melibatkan siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana aktivitas guru, aktivitas siswa, dan untuk meningkatkan hasil belajar

Penelitan ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 4 kali pertemuan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV semester genap SDN Cindai Alus 1 Martapura. Teknik pengambilan data yang digunakan yaitu data kualitatif berupa lembar observasi aktivitas guru dengan skor 22-28 kategori sangat baik, dan aktivitas siswa dengan jumlah persentase ≥82% kategori aktif dan sangat aktif. Data kuantitatif berupa  hasil belajar yang diperoleh melalui teknik pengukuran tes individu dan kelompok menggunakan soal tertulis pada setiap pertemuan dengan jumlah persentase 80%.

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan kombinasi model Discovery Learning (Dl), Studen Teams-Achievement Divisions (STAD), Dibantu dengan Media Audio Visual materi sumber energi pada aktivitas guru mendapat skor 28 dengan kategori sangat baik, pada aktivitas siswa mendapat skor 90% dengan kategori sangat aktif, pada ketuntasan hasil belajar secara klasikal mendapat skor 86% sudah mencapai indikator keberhasilan.

Disarankan bagi guru untuk menggunakan model Discovery Learning (Dl), dikombinasikan dengan  Studen Teams-Achievement Divisions (STAD), dibantu dengan Media Audio Visual sebagai alternatif model-model pembelajaran yang inovatif dan dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar yang optimal. 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI