DIGITAL LIBRARY



JUDUL:UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATERI PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN MELALUI KOMBINASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED INSTRUCTION DAN TALKING STICK MENGGUNAKAN MEDIA KOMIK PADA SISWA KELAS V SDN KELAYAN BARAT 3 BANJARMASIN
PENGARANG:M. HERLIANUR PAHDI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2019-11-15


ABSTRAK

 

Pahdi, M. Herlianur, 2019. “Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Materi Peraturan Perundang-undangan Melalui Kombinasi  Model Pembelajaran Problem Based Instruction dan Talking Stick Menggunakan Media Komik Pada Siswa Kelas V SDN Kelayan Barat 3 Banjarmasin”. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing Prof. Drs. Ahmad Suriansyah, M.Pd.,Ph.D.

 

Kata kunci: Hasil Belajar Materi Perundang-undangan, Kombinasi ModelPembelajaranProblem Based Instruction dan Talking Stick. Media Komik

 

Rendahnya hasil belajar PKn di Kelas V SDN Kelayan Barat 3 disebabkan pembelajaran kurang menarik dan materi banyak berupa teks bacaan. Kondisi pembelajaran kurang mengajak siswa berfikir kritis dan mandiri. Memperbaiki proses pembelajaran digunakan kombinasimodel pembelajaran Problem Based Instruction dan Talking Stick dengan media komik. Penelitian bertujuan untuk mengetahui aktivitas guru, aktivitas siswa dan hasil belajar siswa materi peraturan perundang-undangan di kelas V SDN Kelayan Barat 3 Banjarmasin.

Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas dilaksanakan dalam 4 pertemuan. Setting penelitian di kelas V SDN Kelayan Barat 3 tahun pelajaran 2018/2019, dengan jumlah 11 siswa laki-laki dan 14 siswa perempuan. Jenis data yaitu data kualitatif dan kuantitatif. Data kualitatif melalui lembar observasi aktivitas guru dan siswa. Data kuantitatif melalui hasil belajar dengan tes secara berkelompok dan evaluasi belajar. Data kualitatif dianalisis secara deskriptif dan data kuantitatif dianalisis dengan teknik analisis statistik persentase atau dituliskan dalam bentuk angka.

Hasil penelitian menunjukkan aktivitas guru pada pertemuan 1 mencapai skor 15 dengan kategori  baik, pertemuan 2 menjadi 16 dengan kategori baik, pertemuan ke 3 mencapai skor 17 dengan kategori sangat baik, lalu pada pertemuan ke 4 menjadi 19 dengan kategori sangat baik. Aktivitas siswa pada pertemuan 1 memperoleh 48% dengan kriteria sangat aktif. Meningkat pada pertemuan ke 2 menjadi 52 % dengan kriteria sangat aktif. Pada pertemuan 3 memperoleh 76% dengan kriteria sangat aktif dan pada pertemuan 4 menjadi 84 % dengan kriteria sangat aktif. Ketuntasan hasil belajar pertemuan 1 yaitu 48 %, pertemuan ke 2 menjadi 72 %. Pada pertemuan ketiga mendapat 84 %, lalu di pertemuan ke 4 mencapai 92%.

Berdasarkan temuan ini disimpulkan bahwa kombinasi model pembelajaran Problem Based Instruction dan Talking Stick dengan media komik dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi peraturan perundang-undangan pada siswa kelas V SDN Kelayan Barat 3 Banjarmasin.Disarankan penelitian ini dapat dijadikan alternatif dalam meningkatkan hasil belajar siswa.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI